Latihan militer Jepang-AS dibatalkan karena kebuntuan anggaran
A
A
A
Sindonews.com – Kementerian Pertahanan Jepang menyatakan pada Selasa (8/10/2013), bahwa latihan militer bersama yang dijadwalkan antara Jepang dan Amerika Serikat (AS) telah dibatalkan, karena kebuntuan anggaran di Kongres AS.
Seperti dilaporkan Xinhua, pejabat dari Pasukan Bela Diri Jepang (GSDF) mengatakan, bahwa mereka diberitahu oleh pejabat dari Angkatan Darat AS, kalau latihan gabungan ini akan dibatalkan karena kebuntuan anggaran di Washington.
Semula, GSDF dijadwalkan untuk mengambil bagian dalam latihan militer bersama dengan personil Angkatan Darat AS antara 15-28 Oktober di Area Ojojihara, Prefektur Miyagi. Sekitar 1.000 personel yang akan ambil bagian dalam latihan gabungan itu. Latihan ini dimaksudkan untuk mempersiapkan prajurit menghadapi erangan bahan kimia, serangan nuklir biologis.
Kebuntuan anggaran ini tak hanya mengakibatka batalnya latihan militer yang sedianya dilakoni tentara AS, tapi juga berdampak pada pegawai Departemen Pertahanan AS, alias Pentagon. Sekitar 400 ribu pegawai di Departemen Pertahanan AS akan dirumahkan selama pemblokiran anggaran.
Seperti dilaporkan Xinhua, pejabat dari Pasukan Bela Diri Jepang (GSDF) mengatakan, bahwa mereka diberitahu oleh pejabat dari Angkatan Darat AS, kalau latihan gabungan ini akan dibatalkan karena kebuntuan anggaran di Washington.
Semula, GSDF dijadwalkan untuk mengambil bagian dalam latihan militer bersama dengan personil Angkatan Darat AS antara 15-28 Oktober di Area Ojojihara, Prefektur Miyagi. Sekitar 1.000 personel yang akan ambil bagian dalam latihan gabungan itu. Latihan ini dimaksudkan untuk mempersiapkan prajurit menghadapi erangan bahan kimia, serangan nuklir biologis.
Kebuntuan anggaran ini tak hanya mengakibatka batalnya latihan militer yang sedianya dilakoni tentara AS, tapi juga berdampak pada pegawai Departemen Pertahanan AS, alias Pentagon. Sekitar 400 ribu pegawai di Departemen Pertahanan AS akan dirumahkan selama pemblokiran anggaran.
(esn)