11 orang tewas diserang saat salat Jumat di Irak

Jum'at, 20 September 2013 - 18:36 WIB
11 orang tewas diserang...
11 orang tewas diserang saat salat Jumat di Irak
A A A
Sindonews.com – Para pejabat Irak mengatakan, sebuah ledakan terjadi di dalam masjid kaum Sunni, di utara Baghdad, dalam sebuah serangan pada Jumat (20/9/2013). Sedikitnya, 11 orang tewas dalam kekerasan terbaru di Irak tersebut.

Wakil Kepala Dewan Kota Samarra, mengatakan ledakan itu terjadi sekitar tengah hari. Yakni, pada saat orang-orang melakukan salat Jumat. ”Setidaknya delapan orang lainnya terluka dalam serangan itu,” kata Mizhar Fleih, salah seorang pejabat di Samarra, seperti dikutip Fox News.

Samarra merupakan kota yang sebagian besar dihuni kaum Muslim Sunni. Namun, di kota itu juga ada tempat ibadah kaum Syiah yang dihormati. Kota itu, berada di lokasi yang berjarak 95 kilometer dari sebelah utara Ibu Kota Irak.

Irak tak henti-hentinya dilanda kekerasan sectarian, dalam setengah decade terakhir. Kaum Syiah dan Sunni masih belum puas dengan pembagian kekuasaan di negara itu, sejak tumbangnya rezim Saddam Husein.

Kekerasan sektarian terus meningkat siginifikan sejak April 2013. Sejak awal bulan ini saja, lebih dari 4 ribu orang tewas di Irak akibat aksi kekerasan.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4685 seconds (0.1#10.140)