Brazil pekerjakan 4.000 dokter dari Kuba
A
A
A
Sindonews.com - Menteri Kesehatan Brazil, Alexandre Padilha, telah menandatangani kesepakatan dengan Organisasi Kesehatan Pan-Amerika (PAHO) untuk menyewa 4.000 dokter Kuba untuk bekerja di Brasil, Rabu (21/8/2013).
Padilha mengatakan, kelompok pertama akan tiba di Brazil dalam beberapa hari ke depan, yang berjumlah 400 dokter. Sesuai kesepakatan, sisanya diharapkan akan tiba di Brazil paling lambat pada November tahun ini.
Ratusan dokter itu akan ditempatkan di sejumlah kota untuk berpartisipasi dalam Program pemerintah lokal untuk menambahkan kebutuhan keberadaan dokter. Menurut Padilha, program ini bertujuan untuk menarik para profesional dari daerah perkotaan ke sejumlah wilayah pedesaan dan terpencil di Brazil.
Berdasarkan perjanjian Brazil dengan PAHO, Pemerintah Kuba akan menerima 10.000 reais atau sekitar USD 4.081 per bulan untuk masing-masing dokter, jumlah yang sama juga akah dibayarkan oleh Pemerintah Brazil kepada kelompok profesional asing lain yang mengikuti Program pemerintah lokal untuk menambahkan kebutuhan keberadaan dokter.
Tidak hanya mendapatkan gaji, selama bertugas para dokter Kuba juga akan menerima tunjangan rumah dan makanan, serta berbagai manfaat yang sama seperti ditawarkan kepada dokter lokal. Selama tiga pekan mengikuti program itu, para dokter akan dievaluasi. Kemudian, mereka akan dizinkan melanjutkan program mereka.
Padilha mengatakan, kelompok pertama akan tiba di Brazil dalam beberapa hari ke depan, yang berjumlah 400 dokter. Sesuai kesepakatan, sisanya diharapkan akan tiba di Brazil paling lambat pada November tahun ini.
Ratusan dokter itu akan ditempatkan di sejumlah kota untuk berpartisipasi dalam Program pemerintah lokal untuk menambahkan kebutuhan keberadaan dokter. Menurut Padilha, program ini bertujuan untuk menarik para profesional dari daerah perkotaan ke sejumlah wilayah pedesaan dan terpencil di Brazil.
Berdasarkan perjanjian Brazil dengan PAHO, Pemerintah Kuba akan menerima 10.000 reais atau sekitar USD 4.081 per bulan untuk masing-masing dokter, jumlah yang sama juga akah dibayarkan oleh Pemerintah Brazil kepada kelompok profesional asing lain yang mengikuti Program pemerintah lokal untuk menambahkan kebutuhan keberadaan dokter.
Tidak hanya mendapatkan gaji, selama bertugas para dokter Kuba juga akan menerima tunjangan rumah dan makanan, serta berbagai manfaat yang sama seperti ditawarkan kepada dokter lokal. Selama tiga pekan mengikuti program itu, para dokter akan dievaluasi. Kemudian, mereka akan dizinkan melanjutkan program mereka.
(esn)