Israel izinkan 270 truk ke Gaza lewat Kerem Shalom

Senin, 19 Agustus 2013 - 20:50 WIB
Israel izinkan 270 truk...
Israel izinkan 270 truk ke Gaza lewat Kerem Shalom
A A A
Sindonews.com - Petugas wilayah penghubung Gaza, Raed Fattouh mengatakan, Pemerintah Israel mengizinkan 270 truk yang mengangkut produk pertanian dan knstruksi masuk ke wilayah Gaza melalui Kerem Shalom, Senin (19/8/2013).

"Dari ratusan truk itu, 20 mengangkut batu kerikil, semen, besi, dan sejumlah bahan bangunan untuk membangun proyek-proyek konstruksi internasional," ungkap Fattouh.
"Pihak Israel juga mempa bensin dan gas dalam jumlah terbatas untuk kebutuhan sehari-hari penduduk seperti memasak," imbuh Fattouh.

Seperti diketahui, Israel telah memberlakukan blokade yang sangat ketat terhadap wilayah Gaza setelah gerakan Islam Hamas menguasai wilayah tersebut sejak Juni 2007. Sebelumnya, Wakil Permanen Palestina di PBB, Riyad Mansour, pada pertemuan Majelis Umum PBB mengatakan, "Palestina tidak dapat mengakses pasar internasional, Palestina dipaksa untuk berdagang dengan Israel. Kekuatan pendudukan membuat negara Palestina menjadi importir nomor satu produk-produk Israel."

Kondisi ini, menurut Mansour, telah menimbulkan rasa putus asa di kalangan masyarakat Palestina. “Bantuan ekonomi dan kemanusiaan dari masyarakat internasional memang penting, tetapi itu tidak cukup. Jika masyarakat internasional benar-benar bercita-cita untuk menyaksikan solusi dua-negara terwujud, maka mereka harus memaksa penguasa pendudukan untuk mengakhiri tindakan ilegal itu,” tandasnya.

Sementara itu, Pemerintah Mesir memutuskan menutup perbatasan Rafah menuju Jalur Gaza. Keputusan itu datang setelah kondisi keamanan di Sinai mencekam setelah 25 polisi Mesir tewas dalam penyergapan yang dilakukan empat pria bersenjata. Pria bersenjata itu memaksa dua bus polisi berhenti, kemudian menyuruh para penumpangnya dipaksa keluar untuk ditembaki.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6568 seconds (0.1#10.140)