17 tewas dalam bentrokan di Irak

Jum'at, 26 April 2013 - 00:59 WIB
17 tewas dalam bentrokan...
17 tewas dalam bentrokan di Irak
A A A
Sindonews.com – Sedikitnya 17 orang tewas dalam bentrokan dan serangan terpisah di beberapa wilayah di Irak, Kamis (25/4/2013). Demikian dilaporkan sebuah sumber pada kantor berita Xinhua.

Di Kota Mosul, sekitar 400 km utara Baghdad, sedikitnya 9 orang bersenjata tewas ketika pasukan keamanan Irak melakukan operasi untuk merebut kembali beberapa distrik yang telah berada di bawah kendali pemberontak sejak akhir Rabu malam.

Pasukan Pemerintah Irak juga menangkap 13 tersangka dan menyita beberapa senjata dan amunisi dalam bentrokan di Kota Mosul itu.

Sementara di provinsi bagian timur Irak, Diyala, setidaknya tiga militan tewas dan 10 lainnya luka-luka ketika pasukan keamanan yang didukung oleh dua helikopter terlibat dalam bentrokan sengit dengan militan di desa-desa sekitar kota Qara-Tappa, sekitar 160 km sebelah timur laut Baghdad.

"Para anggota Dewan Kota dan para pemimpin keamanan di Qara-Tappa mengadakan pertemuan darurat untuk membahas bentrokan, setelah munculnya peningkatan dari organisasi al-Naqshabandiyah selama 24 jam di banyak desa yang mengelilingi kota," kata Kepala Dewan Kota, Rahim al-Beiji.

"Para militan berusaha untuk merebut kota dengan memotong jalan untuk mencegah penguatan militer dari kota terdekat Jalawlaa," kata seorang sumber keamanan di Qara-Tappa kepada Xinhua. “Penguatan pasukan telah terlibat dalam pertempuran sengit dengan militan di tiga wilayah yang dekat dengan desa Hudhaifa dan Kashkol di timur dan selatan Qara-Tappa," kata sumber itu.

Di provinsi tengah Irak Salahudin, orang bersenjata tak dikenal menembak mati seorang tentara dalam serangan terhadap patroli militer di bagian timur ibukota provinsi Tikrit, sekitar 170 km utara Baghdad.
(esn)
Berita Terkait
Serangan Beruntun Rudal...
Serangan Beruntun Rudal dan Bom Hantam Irak
Ratusan Ribu Umat Muslim...
Ratusan Ribu Umat Muslim Syiah Irak Gelar Ritual Arbain di Karbala
Ribuan Peziarah Syiah...
Ribuan Peziarah Syiah Peringati Hari Raya Arbaeen di Karbala Irak
Mengenal PM Baru Irak,...
Mengenal PM Baru Irak, Mantan Jurnalis dan Bos Intelijen
Mantan Menteri Pertahanan...
Mantan Menteri Pertahanan Era Saddam Hussein Dilaporkan Meninggal di Penjara
3 Negara yang Pernah...
3 Negara yang Pernah Diserang oleh NATO dan Sekutunya
Berita Terkini
Ini Penampakan Makam...
Ini Penampakan Makam Paus Fransiskus yang Sederhana
30 menit yang lalu
Rusia Tangkap Agen Intelijen...
Rusia Tangkap Agen Intelijen Ukraina yang Meledakkan Bom Mobil Jenderal Kepercayaan Putin
1 jam yang lalu
Siapa Hussein al-Sheikh?...
Siapa Hussein al-Sheikh? Calon Kuat Pemimpin Palestina yang Dituding sebagai Tangan Kanan Zionis
2 jam yang lalu
Antisipasi Invasi Musuh...
Antisipasi Invasi Musuh Bebuyutan, Negara Tetangga Rusia Ingin Membentuk Tentara Terkuat
3 jam yang lalu
Mengapa Paus Fransiskus...
Mengapa Paus Fransiskus Tidak Dimakamkan di Vatikan?
4 jam yang lalu
Mobil Tabrak Kerumunan...
Mobil Tabrak Kerumunan Warga di Festival Hari Lapu Lapu di Vancouver
5 jam yang lalu
Infografis
Negara NATO Ini Klaim...
Negara NATO Ini Klaim akan Diinvasi Rusia dalam Beberapa Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved