Korut geser penempatan rudal ke pantai timur

Rabu, 10 April 2013 - 17:33 WIB
Korut geser penempatan...
Korut geser penempatan rudal ke pantai timur
A A A
Sindonews.com - Laksamana Samuel Locklear, Komandan Militer Amerika Serikat (AS) di Pasifik menegaskan, militer Korea Utara (Korut) telah memindahkan rudal jarak menengah ke fasilitas peluncuran rudal di pantai timur Korut, Selasa (9/4/2013).

"Seperti yang telah banyak dilaporkan sebelumnya, rudal Musudan memang telah bergeser ke pantai timur Korut," ungkap Locklear di hadapan Komite Senat militer AS, seperti dilansir Yonhap, Kantor berita Korea Selatan (Korsel).

"Rudal Musudan atau juga yang dikenal sebagai X Taepodong adalah rudal jarak menengah yang memiliki jangkauan tembak 3.000-3.500 km. Secara teknis, rudal tersebut dapat menyerang hingga Guam," imbuh Locklear.

Meski mengetahui adanya ancaman, AS tidak akan mengambil langkah awal menyerang Korut lebih dahulu. "AS siap menembak jatuh rudal itu, tapi kami tidak akan merekomendasikan tindakan tersebut, jika tidak mengancam wilayah sekutu, memasuki lintasan ataupun membahayakan negara sekutu kami, yakni Jepang dan Korsel," terang Locklear

AS dan sekutu regionalnya memperkirakan Korut akan menembakan rudalnya dalam waktu dekat. Sejumlah analis mengatakan, setelah terpasang dan dalam keadaan siaga, Korut hanya butuh waktu 15 menit untuk menembakan rudal tersebut.

"Saya sangat prihatin atas ketidakpastian sikap Kim Jong-un, Pemimpin Korut yang tidak sabaran. Sikap itu nampaknya akan terus bertahan pada pemimpin yang terus memfokuskan diri pada tindakan provokasi ketimbang memperdulikan keadaan rakyatnya," ungkap Locklear.
(esn)
Berita Terkait
Disaksikan Kim Jong...
Disaksikan Kim Jong Un, Begini Dahsyatnya Kekuatan Artileri Militer Korea Utara
Siap Perang Lawan Korsel,...
Siap Perang Lawan Korsel, 1,4 Juta Anak Muda Korut Daftar Tentara
Korea Selatan: 1.100...
Korea Selatan: 1.100 Tentara Korea Utara Dibantai Ukraina
Malaysia-Korea Utara...
Malaysia-Korea Utara Putus Hubungan Diplomatik
Kim Jong Un Cek Pabrik...
Kim Jong Un Cek Pabrik Militer Korut, Ada Rudal Taktis
Kim Jong Un Nongkrong...
Kim Jong Un Nongkrong di Tepi Sawah, Pantau Kawasan Terhantam Topan
Berita Terkini
Eks Bos Shin Bet Israel...
Eks Bos Shin Bet Israel Ancam Netanyahu: Saya akan Bongkar Semua yang Saya Tahu
1 jam yang lalu
Hamas Siap Serahkan...
Hamas Siap Serahkan Tawanan Israel dan 4 Jasad yang Ditahan di Gaza
3 jam yang lalu
Wakil Belgia Murka Para...
Wakil Belgia Murka Para Anggota Parlemen Eropa Tertawakan Genosida di Gaza
6 jam yang lalu
AS dan Israel Ingin...
AS dan Israel Ingin Pindahkan Paksa Warga Gaza ke 3 Negara Afrika Timur
7 jam yang lalu
3 Alasan Turki Blokir...
3 Alasan Turki Blokir Kerjasama Militer Israel dengan NATO, Terkait Tindakan Zionis di Gaza
8 jam yang lalu
7 Fakta Militer Islandia,...
7 Fakta Militer Islandia, Anggota NATO Terlemah yang Tak Miliki 1 Pun Pesawat Tempur
9 jam yang lalu
Infografis
Negara-negara Arab Kutuk...
Negara-negara Arab Kutuk Langkah Israel Blokir Bantuan ke Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved