Pasukan keamanan Palestina bentrok dengan warga di Ramallah

Senin, 21 Januari 2013 - 20:31 WIB
Pasukan keamanan Palestina bentrok dengan warga di Ramallah
Pasukan keamanan Palestina bentrok dengan warga di Ramallah
A A A
Sindonews.com - Aksi unjuk rasa yang digelar oleh sejumlah warga Palestina di kamp pengungsi Amaari, Ramallah berujung bentrok dengan petugas keamanan Palestina, Minggu (21/1/2013). Sedikitnya, 20 orang dilaporkan terluka dalam bentrok tersebut.

Di antara korban , 13 orang adalah warga sipil, sementara tujuh lainnya merupakan pasukan keamanan Palestina. Petugas keamanan mengatakan, puluhan massa mengelar aksi protes menentang tidak penganiayaan yang menimpa warga Palestina di tahanan Israel, di kamp pengungsi Amaari.

Awalnya, aksi tersebut berjalan damai, meski demonstran memblokir jalan raya utama yang menghubungkan Ramallah dengan Yerusalem. Namun, aksi tersebut menjadi ricuh setelah petugas keamanan berupaya membuka jalan yang ditutup oleh pengunjuk rasa.

"Untuk membuka jalan yang ditutup oleh pengunjuk rasa tersebut, diperlukan campur tangan pasukan keamanan," ungkap Adnan Damiri, Juru Bicara Pasukan Keamanan Palestina, seperti diberitakan dalam naharnet, Senin (21/1/2013).

Saat petugas mencoba membuka jalan, pengunjuk rasa lantas melempari petugas dengan batu bata. Menanggapi serangan tersebut, Petugas Keamanan Palestina melepaskan tembakan peringatan. Namun, salah satu pengujuk rasa dikabarkan terluka cukup parah, kakinya terluka akibat tembakan peluru tajam yang ditembakan oleh Petugas Keamanan Palestina.

Damiri mengatakan, insiden antara demonstran Palestina dengan Pasukan Keamanan Palestina merupakan yang pertama di Tepi Barat pada awal 2013 ini. Dalam beberapa bulan terakhir, bentrokan antara demonstran dan pasukan keamanan sering terjadi di kamp-kamp pengungsi dekat kota utara di Tepi Barat, Jenin dan Nablus. Usai bentrok, pasukan keamanan berhasil menyita banyak senjata ilegal dari para demostran.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3129 seconds (0.1#10.140)