Menlu: Isu Kesehatan, pilar politik luar negeri

Jum'at, 13 April 2012 - 15:17 WIB
Menlu: Isu Kesehatan,...
Menlu: Isu Kesehatan, pilar politik luar negeri
A A A
Sindonews.com - Putri Astrid dari Belgia sebagai Special Representative of the Roll Back Malaria Partnership telah melakukan kunjungan kehormatan kepada Menlu RI, Marty Natalegawa. Kunjungan tersebut merupakan bagian dari kegiatan untuk memperingati World Malaria Day 25 April 2012.

“Pemerintah Indonesia akan terus berkomitmen untuk memberikan perhatian yang besar terhadap pemberantasan malaria. Komitmen ini akan dilakukan baik di tingkat nasional maupun di tingkat internasional, termasuk di ASEAN, OKI dan G-20.” ujar Marty seusai bertemu dengan Putri Astrid dari Belgia di Pejambon hari ini (13/4/2012).

Kesehatan, tutur Marty, merupakan salah satu pilar dari politik luar negeri Indonesia. “Indonesia akan membawa penanggulangan malaria secara komprehensif di forum regional seperti ASEAN,” lanjutnya.

Putri Astrid berada di Indonesia selama tiga hari, 12-15 April 2012. Di Jakarta, Putri Astrid akan menghadiri acara Pengukuhan Forum Nasional Gebrak Malaria yang juga dihadiri oleh Wakil Presiden RI. Pada hari ini juga, Putri Astrid akan bertemu dengan Ibu Negara, Ani Bambang Yudhoyono.

Sementara di Lampung, Putri Astrid akan mengunjungi Poskesdes (Pos Kesehatan Desa) dan Rumah Sakit untuk melihat penanganan malaria.

Malaria merupakan salah satu masalah kesehatan masyarakat yang dapat menyebabkan kematian terutama pada kelompok risiko tinggi yaitu bayi, anak balita, dan ibu hamil. Penyakit ini juga masih endemis di sebagian besar wilayah Indonesia.

Malaria menempati posisi keenam dalam daftar penyebab kematian akibat penyakit menular di Indonesia. Hingga tahun 2011, tercatat 374 kabupaten termasuk dalam daerah endemis malaria dengan penduduk di daerah tersebut sekitar 146 juta jiwa. (wbs)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6850 seconds (0.1#10.140)