Ahmadinejad akan dihujat di parlemen ekonomi

Rabu, 08 Februari 2012 - 14:05 WIB
Ahmadinejad akan dihujat di parlemen ekonomi
Ahmadinejad akan dihujat di parlemen ekonomi
A A A
Sindonews.com - Presiden Iran, Mahmoud Ahmadinejad dilaporkan akan dihujat beramai-ramai oleh manajemen ekonominya saat ia dipanggil bulan depan oleh parlemen Iran.

Sekira 100 anggota majelis dari 290 kursi yang menandatangani petisi untuk memanggil presiden dalam rangka melakukan analisi lebih mendalam tentang pertarungan politik yang terjadi di antara penguasa garis keras Iran sebelum pemilihan parlemen berlangsung pada 2 Maret mendatang.

Sebelumnya anggota parlemen telah mengancam Ahmadinejad, tapi upaya mereka gagal, karena upaya mereka diblokir oleh pemimpin tertinggi Ayatollah Ali Khamenei, otoritas pemimpin tertinggi Iran.

"Ahmadinejad akan segera diberitahu tentang keputusan ini. Dia harus hadir di parlemen pemberitahuan diberikan sebulan acara di selenggarakan," kata anggota parlemen Mohammad Reza Bahonar seprti dikutip dalam ABC news Rabu (8/2/2012)

Parlemen sering bersitengang dengan pemerintah atas kebijakan ekonomi Ahmadinejad. Pemangilan Ahmadinejad bulan depan untuk membahas tentang tekanan ekonomi yang dialami oleh Iran dalam beberapa pekan terakhir.

Awal pekan ini, Presiden AS Barack Obama mengeluarkan perintah kepada lembaga eksekutifnya untuk membekukan semua aset pemerintah Iran yang diselenggarakan atau diperdagangkan di Amerika Serikat (AS).

Sebelumnya, bulan lalu Uni Eropa menjatuhkan sanksi dalam bentuk larangan impor minyak Iran dan membekukan aset sentral Iran bank.

Secara konstitusi Iran, parlemen dapat memakzulkan presiden jika ia mengabaikan panggilan atau menghadiri sesi ini, tapi ia gagal meyakinkan parlemen.

Walau bagaimanapun, panggilan untuk memberikan pertanggungjawaban dianggap tidak mungkin karena akan merusak pemerintahan yang sedang berjalan dimana pada saat yang bersamaan Iran sedang menghadapi tekanan dunia internasional atas program nuklirnya.(azh)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6145 seconds (0.1#10.140)