100 ikan paus terdampar di Selandia Baru

Selasa, 24 Januari 2012 - 14:43 WIB
100 ikan paus terdampar di Selandia Baru
100 ikan paus terdampar di Selandia Baru
A A A
Sindonews.com - Sejumlah relawan dan ahli pausberusaha menyelamatkan 100 ekor ikan paus yang terdampar di Selatan Pulau Selandia Baru. Relawan mencoba menyiramkan air kepada paus-paus tersebut agar tidak mati.

Para relawan dan sejumlah ahli ikan paus telah berusaha semaksimal mungkin untuk membuat paus-paus tersebut tetap hidup, sejak pukul 11.00 waktu setempat setidaknya tercatat 34 ekor paus yang terdampar di atas pasir dilaporkan sudah tak bernyawa.

Pagi ini, Departemen Konservasi mengatakan jumlah ikan terus akibat terdampar bertambah menjadi 40 ekor.

"Tim penyelamat sebisa mungkin menjaga para ikan paus agar tetap nyaman berada di daratan sampai malam tiba. Tim penyelamat memperkirakan pada pukul 11.30 malam nanti akan ada pasang besar dan diharapkan para paus yang terdampar akan kembali ke lautan dengan sendirinya," ungkap Departemen Konvervasi seperti dikutip dalam Chinadaily, Selasa (24/1/2012).

Untuk menjaga agar para paus tetap nyaman, Departemen Konservasi dibantu para relawan menutupi badan paus dengan kain basah untuk menjaga mereka agar tetap nyaman.

Sebelumnya, pada Senin malam, 17 ekor ikan paus yang terdampar berhasil berenang dengan baik ke lautan setelah air laut pasang pada malam hari.

Peristiwa ini merupakan sebuah kejadian ketiga yang terjadi di sekitar Pantai Selandia Baru. Di awal bulan ini, 25 paus dilaporkan telah terdampar dan 18 di antaranya berhasil kembali ke lautan setelah air pasang naik.

Empat paus abu-abu yang tewas setelah terdampar di bagian utara Pantai Papamoa, dua di antaranya masih merupakan paus remaja dan dua masih bayi.(azh)

()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4620 seconds (0.1#10.140)