UPDATE: 4.973 Tewas karena Corona, 69.142 Sembuh

Jum'at, 13 Maret 2020 - 09:32 WIB
UPDATE: 4.973 Tewas...
UPDATE: 4.973 Tewas karena Corona, 69.142 Sembuh
A A A
JAKARTA - Hingga Jumat (13/3) pagi tercatat sudah 134.682 orang di dunia yang terinfeksi virus Corona jenis baru, Covid-19. Seperti dilaporkan situs laporan online worldometers.info, jumlah korban tewas di seluruh dunia tercatat 4.973 jiwa dan 69.143 dinyatakan sembuh.

China, Italia, Iran, Korea Selatan (Korsel), dan Spanyol dilaporkan sebagai lima negara teratas dengan jumlah penderita Corona terbanyak di dunia. Di China ada 80.797 orang yang terinfeksi, 3.170 tewas, dan 62.874 dinyatakan sembuh. Sementara di Italia, 15.113 terinfeksi, 1.016 tewas, dan 1.258 sembuh. Sedangkan di Iran, 10.075 terinfeksi, 429 tewas, dan 3.276 sembuh.

Di Korsel, jumlah orang yang terinfeksi dilaporkan mencapai 7.979, sedangkan yang tewas menyentuh angka 67 jiwa dan sembuh 510 orang. Di Spanyol, 3146 dinyatakan terinfeksi, 86 tewas, dan 189 orang dilaporkan sembuh total.

Masih menurut laporan worldometers.info, Singapura dan Malaysia menjadi dua negara di Asia Tenggara dengan jumlah pasien Corona terbanyak, dengan jumlah 187 dan 158 orang. Sementara di Thailand ada 70 orang yang terinfeksi dan Vietnam 39 orang. Sedangkan Indonesia disebut memiliki 34 kasus, satu orang tewas, dan 3 pasien dilaporkan sembuh total.

Badan Kesehatan Dunia (WHO) telah menetapkan virus Corona sebagai pandemi. Imbasnya, sejumlah agenda dan kegiatan yang melibatkan banyak orang di seluruh dunia dibatalkan. Sejumlah kota juga sudah dinyatakan lockdown demi menahan laju penyebaran virus mematikan ini.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1298 seconds (0.1#10.140)