Turki Bantah Ingin Beli Jet Su-35 Rusia
A
A
A
ANKARA - Menteri Pertahanan Turki, Hulusi Akar angkat bicara mengenai laporan bahwa Ankara berencana untuk membeli jet tempur Su-35 Rusia. Akar menuturkan, Turki tidak berencana membeli jet tempur Rusia itu.
Koran Harian Sabah Turki melaporkan pada 25 Oktober, bahwa Ankara dan Moskow hampir mencapai kesepakatan tentang pembelian 36 jet tempur Su-35 Rusia milik Turki. Terlepas dari itu, surat kabar itu mengklaim, bahwa pihaknya melihat kemungkinan produksi komponen-komponen tertentu untuk pesawat Rusia di Turki.
"Laporan bahwa Turki akan membeli jet tempur Su-35 tidak benar. Kami adalah mitra pada proyek F-35 Amerika Serikat (AS). Kami ingin hak kami diberikan," kata Akar, seperti dilansir Anadolu Agency pada Rabu (30/10/2019).
Sementara itu, sebelumnya Direktur Layanan Federal Rusia untuk Kerja Sama Teknis Militer, Dmitry Shugayev mengatakan bahwa masih terlalu dini untuk berbicara tentang negosiasi kontrak pengiriman Su-35 Rusia dan Su-57 ke Turki. Namun, dia menyebut, konsultasi mengenai hal itu sedang berlangsung.
Kabar mengenai kemungkinan pembelian jet tempur Rusia oleh Turki muncul setelah kunjungan Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan ke Moskow pada 27 Agustus lalu.
Dia menunjukkan minat pada pesawat tempur Sukhoi ketika bersama-sama dengan Presiden Rusia, Vladimir Putin mengunjungi pertunjukan aerospace MAKS-2019 di luar Moskow. Erdogan mengatakan dia tidak mengesampingkan bahwa Turki dapat membeli jet Su-35 Rusia dan Su-57 sebagai ganti F-35.
Koran Harian Sabah Turki melaporkan pada 25 Oktober, bahwa Ankara dan Moskow hampir mencapai kesepakatan tentang pembelian 36 jet tempur Su-35 Rusia milik Turki. Terlepas dari itu, surat kabar itu mengklaim, bahwa pihaknya melihat kemungkinan produksi komponen-komponen tertentu untuk pesawat Rusia di Turki.
"Laporan bahwa Turki akan membeli jet tempur Su-35 tidak benar. Kami adalah mitra pada proyek F-35 Amerika Serikat (AS). Kami ingin hak kami diberikan," kata Akar, seperti dilansir Anadolu Agency pada Rabu (30/10/2019).
Sementara itu, sebelumnya Direktur Layanan Federal Rusia untuk Kerja Sama Teknis Militer, Dmitry Shugayev mengatakan bahwa masih terlalu dini untuk berbicara tentang negosiasi kontrak pengiriman Su-35 Rusia dan Su-57 ke Turki. Namun, dia menyebut, konsultasi mengenai hal itu sedang berlangsung.
Kabar mengenai kemungkinan pembelian jet tempur Rusia oleh Turki muncul setelah kunjungan Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan ke Moskow pada 27 Agustus lalu.
Dia menunjukkan minat pada pesawat tempur Sukhoi ketika bersama-sama dengan Presiden Rusia, Vladimir Putin mengunjungi pertunjukan aerospace MAKS-2019 di luar Moskow. Erdogan mengatakan dia tidak mengesampingkan bahwa Turki dapat membeli jet Su-35 Rusia dan Su-57 sebagai ganti F-35.
(esn)