Pompeo: Pernyataan Zarif Tidak Layak untuk Ditanggapi

Senin, 23 September 2019 - 17:49 WIB
Pompeo: Pernyataan Zarif...
Pompeo: Pernyataan Zarif Tidak Layak untuk Ditanggapi
A A A
WASHINGTON - Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS), Mike Pompeo mengaku tidak layak untuk menanggapi penolakan yang dibuat oleh Menteri Luar Negeri Iran, Mohammad Javad Zarif mengenai keterlibatan Teheran dalam serangan terhadap fasilitas minyak di Arab Saudi. Zarif menolak tegas keterlibatan Iran dalam serangan itu.

Zarif mengatakan, Iran tidak berperan dalam serangan terhadap Saudi. Houthi, kelompok pemberontak Yaman pro-Teheran yang berperang dengan Saudi, telah mengklaim bertanggung jawab atas serangan itu dan Teheran mengamini hal itu.

"Saya tidak tahu mengapa ada yang mendengarkan Menteri Luar Negeri Iran. Dia tidak ada hubungannya dengan kebijakan luar negeri Iran, dan dia berbohong selama beberapa dekade dan kemudian dia mengundurkan diri," kata Pompeo.

"Bahkan tidak layak menanggapinya. Di bawah kehormatan siapa pun di dunia untuk mendengarkan seseorang yang berulang kali membuat klaim bahwa Houthi melancarkan serangan ini," sambungnya, seperti dilansir Al Arabiya pada Senin (23/9).

Sebelumnya, Pompeo menyebut para pemimpin Iran haus darah dan bersemangat untuk perang. Bekas direktur CIA ini menyarankan Presiden Donald Trump untuk mengambil langkah-langkah tambahan guna membalas Teheran atas dugaan perannya dalam serangan terhadap kilang minyak Arab Saudi.

"Ini adalah serangan oleh Iran terhadap dunia. Kami mencari resolusi diplomatik untuk ini, tidak seperti orang Iran. Tampaknya orang Iran haus darah dan mencari perang," ungkap Pompeo.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7061 seconds (0.1#10.140)