Dituding AS Dalangi Serangan Kilang Minyak Saudi, Iran: Itu Bohong!

Minggu, 15 September 2019 - 16:18 WIB
Dituding AS Dalangi...
Dituding AS Dalangi Serangan Kilang Minyak Saudi, Iran: Itu Bohong!
A A A
TEHERAN - Iran angkat bicara mengenai tudingan yang disampaikan oleh Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS), Mike Pompeo mengenai serangan terhadap dua kilang minyak Arab Saudi. Pompeo menuding Iran di balik serangan itu.

Juru bicara Kementerian Luar Negeri Iran, Abbas Mousavi menyatakan, apa yang disampaikan oleh Pompeo adalah bohong. Dia lalu menyebut, pernyataan itu muncul karena AS putus asa, setelah apa yang disebut Washington tekanan maksimal, ternyata tidak terlalu berpengaruh pada Iran.

"Kebijakan AS untuk memberikan tekanan maksimum, yang tampaknya gagal, membelok ke arah kebijakan kebohongan maksimum," kata Mousavi dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir Sputnik pada Minggu (15/9).

Sebelumnya diwartakan, Pompeo menuturkan, Iran berada di balik hampir 100 serangan terhadap Arab Saudi sementara Hassan Rouhani dan Mohammad Javad Zarif berpura-pura terlibat dalam diplomasi.

"Di tengah semua seruan untuk de-eskalasi, Iran kini telah meluncurkan serangan yang belum pernah terjadi sebelumnya terhadap pasokan energi dunia. Tidak ada bukti serangan datang dari Yaman," ucapnya.

Pompeo kemudian menyerukan seluruh dunia untuk mengecam serangan tersebut. Dia juga mengatakan bahwa AS akan bekerjasama dengan sejumlah negara untuk memastikan pasokan minyak dunia aman pasca serangan tersebut.
(esn)
Berita Terkait
Iran Pamer Drone Militer...
Iran Pamer Drone Militer Terbaru, Terbang 24 Jam Jangkau 2000 Kilometer
Rekaman Serangan Iran...
Rekaman Serangan Iran Hujani Israel dengan Ratusan Rudal Balistik
Ratusan Drone yang Diluncurkan...
Ratusan Drone yang Diluncurkan Iran Tampak di Tepi Barat
Rakyat Iran Berduka...
Rakyat Iran Berduka atas Meninggalnya Presiden Ebrahim Raisi
Sengketa Rebutan Pulau,...
Sengketa Rebutan Pulau, Iran Pamer Rudal di Teluk Persia
Cegat Serangan Rudal...
Cegat Serangan Rudal Iran, Israel Kerahkan Pesawat Tempur F-15 Eagle
Berita Terkini
Emir Qatar Tiba di Moskow,...
Emir Qatar Tiba di Moskow, Bertemu Putin Bahas Ukraina dan Timur Tengah
5 jam yang lalu
Uni Eropa Tegaskan Barat...
Uni Eropa Tegaskan Barat Tidak Ada Lagi, AS Bukan Mitra Terpenting
6 jam yang lalu
Balas Perang Tarif Trump,...
Balas Perang Tarif Trump, Presiden China Xi Jinping Galang Kekuatan di ASEAN
7 jam yang lalu
Eks Pejabat Mossad Ungkap...
Eks Pejabat Mossad Ungkap Netanyahu akan Dipaksa Terima Gencatan Senjata Tahap Kedua
8 jam yang lalu
AS Mulai Tarik Pasukan...
AS Mulai Tarik Pasukan dari Pangkalan Utama di Dekat Ladang Gas Terbesar Suriah
8 jam yang lalu
Qatar Siap Menengahi...
Qatar Siap Menengahi Konflik Rusia dan Ukraina
9 jam yang lalu
Infografis
Pentagon: China Bisa...
Pentagon: China Bisa Hancurkan Semua Kapal Induk AS dalam 20 Menit
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved