Hendak Kunjungi Indonesia, Putin Ingin Balas Kunjungan Jokowi

Kamis, 28 Februari 2019 - 15:52 WIB
Hendak Kunjungi Indonesia,...
Hendak Kunjungi Indonesia, Putin Ingin Balas Kunjungan Jokowi
A A A
JAKARTA - Duta Besar (Dubes) Indonesia untuk Rusia Wahid Supriyadi membenarkan rencana Presiden Rusia Vladimir Putin yang akan berkunjung ke Jakarta. Dia mengatakan pembahasan mengenai kunjungan Putin sudah dilakukan, namun jadwal pasti kunjungan orang nomor satu Kremlin itu belum bisa diumumkan.

"Ada rencana, tapi kita sedang bicarakan mengenai waktu yang tepat. Tapi ini ada adalah high agenda, sebagai kunjungan balasan atas kunjungan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Rusia Mei 2016," kata Dubes Wahid, Kamis (28/2/2019).

Ditanya apakah kunjungan Putin akan dilakukan tahun ini atau tahun depan, Wahid memastikann kunjungan tersebut akan dilakukann pada tahun ini.

Rencana kunjungan Putin ke Indonesia sudah lama terdengar. Namun, rencana pemimpin Rusia itu telah diundur beberapa kali. Dubes Wahid memastikan kunjungan Putin ke Jakarta pada tahun ini tidak ada kendala sama sekali.

"Tidak ada kendala, hanya masalah waktu saja. Mereka juga paham kita sedang dalam masa pemilihan (umum). Justru kunjungan (Putin) ini nanti akan ada sesuatu yang besar, termasuk peningkatan hubungan menjadi hubungan strategis," ujarnya.

Diplomat Indonesia itu menambahkan bahwa kunjungan Putin tahun ini akan lebih fokus pada masalah ekonomi dan perdagangan, di mana pemimpin Rusia itu akan membawa sejumlah pengusaha dalam lawatannya ke Jakarta. "Akan ada banyak kerja sama yang akan ditandatangani, selain peningkatan hubungan," ujarnya.
(mas)
Berita Terkait
Presiden Prabowo Terima...
Presiden Prabowo Terima Kunjungan Sekretaris Dewan Keamanan Rusia di Istana
Langkah Berani Presiden...
Langkah Berani Presiden Jokowi: Indonesia Siap Tengahi Konflik Rusia-Ukraina
Presiden Vladimir Putin...
Presiden Vladimir Putin Perintahkan Pasukannya untuk Siaga Tinggi
Tiba di Polandia, Jokowi...
Tiba di Polandia, Jokowi Langsung Terbang ke Rusia untuk Bertemu Vladimir Putin
Vladimir Putin Umumkan...
Vladimir Putin Umumkan Operasi Militer di Ukraina
Dubes Rusia Ungkap Putin...
Dubes Rusia Ungkap Putin dan Jokowi Kerap Teleponan Bahas Kerjasama Lawan Covid-19
Berita Terkini
Soal Rusia Inginkan...
Soal Rusia Inginkan Pangkalan Militer Indonesia, PM Australia Dituduh Memberi Respons Licik
19 menit yang lalu
3 Alasan Ukraina Selalu...
3 Alasan Ukraina Selalu Didukung Barat dalam Melawan Rusia, Salah Satunya Pertarungan Geopolitik
1 jam yang lalu
3 Kasus Penembakan Paling...
3 Kasus Penembakan Paling Berdarah di Kashmir, Terbaru Bikin India-Pakistan di Ambang Perang
1 jam yang lalu
Ledakan Dahsyat Pelabuhan...
Ledakan Dahsyat Pelabuhan Iran Tewaskan 40 Orang dan 1.242 Luka, Ini Respons Khamenei
3 jam yang lalu
Arab Saudi dan Qatar...
Arab Saudi dan Qatar Umumkan Akan Lunasi Utang Suriah Rp252,8 Miliar
3 jam yang lalu
Citra Satelit Ungkap...
Citra Satelit Ungkap Kemajuan Mencengangkan Proyek NEOM Mohammed bin Salman Senilai Rp8.418 Triliun
3 jam yang lalu
Infografis
Sedang Menanti Jet Tempur...
Sedang Menanti Jet Tempur Rafale, Indonesia Digoda F-15EX
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved