Netanyahu Minta Rumania Pindahkan Kedutaan ke Yerusalem

Jum'at, 18 Januari 2019 - 22:04 WIB
Netanyahu Minta Rumania...
Netanyahu Minta Rumania Pindahkan Kedutaan ke Yerusalem
A A A
TEL AVIV - Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu meminta Rumania untuk memindahkan Kedutaan Besarnya ke Yerusalem.Permintaan itu disampaikan Netanyahu saat bertemu dengan Perdana Menteri Rumania, Viorica Dancila di Yerusalem.

“Ini adalah kesempatan luar biasa untuk bertemu denganmu lagi. Hubungan antara Israel dan Rumania sangat fantastis. Mereka akan menjadi lebih kuat dengan kunjungan Anda," katanya sambil berjabat tangan dengan Dăncilă.

"Saya harap Anda akan bertindak untuk menghentikan resolusi buruk terhadap Israel di Uni Eropa (UE). Dan juga, tentu saja, untuk memindahkan kedutaan Anda dan kedutaan lainnya ke Yerusalem. Kami menunggumu di Yerusalem,” sambungnya, seperti dilansir Jerusalem Post pada Jumat (18/1).

Netanyahu kemudian mengatakan kepada Dancila bahwa dengan perjuangan Israel melawan Iran, mereka tidak hanya melindungi dirinya sendiri tetapi juga negara-neara Eropa.

Dancila sendiri diketahui telah menyetujui sebuah memorandum rahasia untuk memindahkan kedutaannya itu ke Yerusalem. Keputusan ini sempat membuat ketegangan di tubuh pemerintah Rumania.

Presdien Rumania, Klaus Iohannis sempat menyerukan Dancila untuk mundur, karena kesal Dancila tidak berkonsultasi denganya terkait keputusan ini. Menurut hukum Rumania, pihak yang memiliki hak untuk mengambil keputusan untuk memindahkan kedutaan adalah presiden.
(esn)
Berita Terkait
Aksi Brutal Polisi Israel...
Aksi Brutal Polisi Israel Serbu Puluhan Jemaah di Masjid Al-Aqsa
Israel Serang Kamp Al...
Israel Serang Kamp Al Maghazi di Gaza Saat Malam Natal Menewaskan 70 orang
Penampakan Rudal Iran...
Penampakan Rudal Iran saat Melintas di Atas Masjid Al Aqsa
Serangan Israel Hantam...
Serangan Israel Hantam Masjid di Kota Rafah, Gaza Selatan, 5 Tewas
Israel Menembaki Warga...
Israel Menembaki Warga Gaza di Distribusi Bantuan, 155 Terluka dan 20 Tewas
Panik Dibombardir Iran,...
Panik Dibombardir Iran, Israel Minta Dewan Keamanan PBB Rapat Darurat
Berita Terkini
Pendiri Ben & Jerrys...
Pendiri Ben & Jerry's Ditangkap karena Protes Perang Brutal Israel di Gaza
25 menit yang lalu
Mengejutkan, Rudal Houthi...
Mengejutkan, Rudal Houthi Nyaris Tembak Jatuh Jet Tempur Siluman F-35 dan F-16 AS
49 menit yang lalu
AS Kerahkan Kapal Selam...
AS Kerahkan Kapal Selam Nuklir Bersenjata 154 Rudal Tomahawk untuk Gertak China
1 jam yang lalu
Jenderal Amerika: Perang...
Jenderal Amerika: Perang Ukraina Bisa Picu Konflik Militer Langsung AS-Rusia!
1 jam yang lalu
India Klaim Kerjai Sistem...
India Klaim Kerjai Sistem Rudal China yang Dikerahkan Pakistan dalam Pertempuran
2 jam yang lalu
5 Bukti Kedekatan PM...
5 Bukti Kedekatan PM India Narendra Modi dengan Zionis Israel
4 jam yang lalu
Infografis
AS Setujui Penjualan...
AS Setujui Penjualan Peralatan Senilai Rp5 T untuk F-16 ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved