5 Video Demo Rusuh dan Haru di Prancis yang Kejutkan Dunia
A
A
A
PARIS - Demo massa Yellow Vest (Rompi Kuning) yang memprotes kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) di Prancis menjadi sorotan masyarakat internasional setelah diwarnai berbagai kerusuhan. Pemerintah sudah merespons dengan menangguhkan kenaikan harga BBM, tarif listrik dan gas.
Perdana Menteri Edouard Philippe mengumumkan penangguhan kenaikan pajak BBM selama enam bulan. Sedangkan penangguhan kenaikan tarif listrik dan gas berlaku selama tiga bulan.
"Tiga langkah fiskal akan memasuki pada 1 Januari tahun depan. Setelah mendengar permintaan ini yang diungkapkan oleh hampir semua lawan bicara yang saya temui selama konsultasi dalam beberapa hari terakhir, saya menangguhkan untuk enam bulan langkah-langkah fiskal ini," kata Philippe sebelum Sidang Nasional Sidang di Paris pada hari Selasa (4/12/2018), seperti dikutip Sputnik.
Demo yang dimulai sejak hampir tiga minggu lalu diwarnai beragam aksi, mulai dari tindakan brutal polisi antihuru-hara hingga aksi mengharukan polisi yang melepas helm untuk berdamai dengan demonstran.
Berikut lima video demo Rompi Kuning di Prancis yang menyita perhatian masyarakat internasional
1. 'Manusia Piano' Melawan Meriam AirSeorang pria bertelanjang dada muncul sebagai sosok "pahlawan" dari kubu demonstran Rompi Kuning. Pria yang dijuluki "manusia piano" ini melakukan aksi tunggal merebut meriam air dari petugas polisi.
Aksi pada 24 November di Paris ini menunjukkan pria tersebut menukar bajunya dengan sepasang kacamata renang. Dia berlindung di pada meja tua yang sekilas mirip piano. Aksinya diabadikan para jurnalis foto dan dianggap mirip adegan film Prancis berseni tinggi.
2. Polisi Copot Helm untuk Berdamai Di kota Pau, di barat daya Prancis, polisi menemukan cara untuk membubarkan para demonstran dengan damai. Dalam sebuah video yang diambi dari demo akhir pekan lalu, sekitar dua lusin petugas polisi mencopot helm mereka saat berdiri hanya beberapa meter dari kelompok demonstran yang bersiap-siap untuk menyerbu balai kota.
Para demonstran menyambut gerakan perdamaian dari polisi itu dengan bertepuk tangan dan menyanyikan lagu kebangsaan Prancis.
3. Demonstran Tak Bersenjata Dipukuli Polisi
Tidak semua video yang muncul dari protes berakhir dengan adegan mengharukan. Dalam aksi protes di Rue de Berri, Paris, sekitar setengah mil dari Arc de Triomphe, pada hari Sabtu lalu menunjukkan seorang pemrotes yang ketakutan dipukuli oleh sekitar sepuluh polisi antihuru-hara.
Dalam video tersebut, seorang demonstran tak bersenjata didorong dua petugas hingga tersungkur ke tanah. Dua polisi lantas menendang dan memukul demonstran pria yang meringkuk tersebut. Beberapa polisi lain kemudian bergabung, menggunakan tongkat dan kaki mereka untuk mengalahkan sang demonstran.
4. Demo Mirip Perang Sebuah video yang sangat mencekam yang direkam dari sebuah balkon oleh penonton, mengungkapkan demo rusuh yang mirip perang yang pecah di sebuah kota. Perekam video tak menuliskan lokasi kejadian.
Video tersebut menunjukkan bentrok antara demonstran Rompi Kuning dan polisi antihuru-hara. Sekelompok polisi berusaha menghentikan kerumunan demonstran yang bergerak maju.
Pada awalnya, hanya beberapa demonstran yang bentrok dengan polisi. Namun, massa Rompi Kuning dengan cepat bermunculan, "menggempur" dan menaklukkan kelompok polisi. Banyak pengunjuk rasa yang berkerumun dari sisi jalan, melemparkan benda-benda ketika mereka mendekati polisi. Ketika proyektil dilemparkan ke segala arah, perekam video tiba-tiba mematikan kamera dan mulai berteriak.
5. Aksi dengan Semangat Revolusi Prancis Sebuah kebuntuan di Arc de Triomphe menyebabkan beberapa demonstran melakukan aksi yang mengingatkan pada masa Revolusi Prancis. Dalam video terlihat pertemuan antara pengunjuk rasa dan polisi antihuru-hara di dekat monumen ikonik menunjukkan seorang pria berlutut dengan membentangkan tangan.
Demonstran lain yang melambaikan dua bendera Prancis bergabung dengaan berdiri di belakang pria yang berlutut. Adegan para demonstran itu mirip lukisan revolusioner klasik Eugene Delacroix, "Liberty Leading the People".
Perdana Menteri Edouard Philippe mengumumkan penangguhan kenaikan pajak BBM selama enam bulan. Sedangkan penangguhan kenaikan tarif listrik dan gas berlaku selama tiga bulan.
"Tiga langkah fiskal akan memasuki pada 1 Januari tahun depan. Setelah mendengar permintaan ini yang diungkapkan oleh hampir semua lawan bicara yang saya temui selama konsultasi dalam beberapa hari terakhir, saya menangguhkan untuk enam bulan langkah-langkah fiskal ini," kata Philippe sebelum Sidang Nasional Sidang di Paris pada hari Selasa (4/12/2018), seperti dikutip Sputnik.
Demo yang dimulai sejak hampir tiga minggu lalu diwarnai beragam aksi, mulai dari tindakan brutal polisi antihuru-hara hingga aksi mengharukan polisi yang melepas helm untuk berdamai dengan demonstran.
Berikut lima video demo Rompi Kuning di Prancis yang menyita perhatian masyarakat internasional
1. 'Manusia Piano' Melawan Meriam AirSeorang pria bertelanjang dada muncul sebagai sosok "pahlawan" dari kubu demonstran Rompi Kuning. Pria yang dijuluki "manusia piano" ini melakukan aksi tunggal merebut meriam air dari petugas polisi.
Aksi pada 24 November di Paris ini menunjukkan pria tersebut menukar bajunya dengan sepasang kacamata renang. Dia berlindung di pada meja tua yang sekilas mirip piano. Aksinya diabadikan para jurnalis foto dan dianggap mirip adegan film Prancis berseni tinggi.
2. Polisi Copot Helm untuk Berdamai Di kota Pau, di barat daya Prancis, polisi menemukan cara untuk membubarkan para demonstran dengan damai. Dalam sebuah video yang diambi dari demo akhir pekan lalu, sekitar dua lusin petugas polisi mencopot helm mereka saat berdiri hanya beberapa meter dari kelompok demonstran yang bersiap-siap untuk menyerbu balai kota.
Para demonstran menyambut gerakan perdamaian dari polisi itu dengan bertepuk tangan dan menyanyikan lagu kebangsaan Prancis.
3. Demonstran Tak Bersenjata Dipukuli Polisi
Tidak semua video yang muncul dari protes berakhir dengan adegan mengharukan. Dalam aksi protes di Rue de Berri, Paris, sekitar setengah mil dari Arc de Triomphe, pada hari Sabtu lalu menunjukkan seorang pemrotes yang ketakutan dipukuli oleh sekitar sepuluh polisi antihuru-hara.
Dalam video tersebut, seorang demonstran tak bersenjata didorong dua petugas hingga tersungkur ke tanah. Dua polisi lantas menendang dan memukul demonstran pria yang meringkuk tersebut. Beberapa polisi lain kemudian bergabung, menggunakan tongkat dan kaki mereka untuk mengalahkan sang demonstran.
4. Demo Mirip Perang Sebuah video yang sangat mencekam yang direkam dari sebuah balkon oleh penonton, mengungkapkan demo rusuh yang mirip perang yang pecah di sebuah kota. Perekam video tak menuliskan lokasi kejadian.
Video tersebut menunjukkan bentrok antara demonstran Rompi Kuning dan polisi antihuru-hara. Sekelompok polisi berusaha menghentikan kerumunan demonstran yang bergerak maju.
Pada awalnya, hanya beberapa demonstran yang bentrok dengan polisi. Namun, massa Rompi Kuning dengan cepat bermunculan, "menggempur" dan menaklukkan kelompok polisi. Banyak pengunjuk rasa yang berkerumun dari sisi jalan, melemparkan benda-benda ketika mereka mendekati polisi. Ketika proyektil dilemparkan ke segala arah, perekam video tiba-tiba mematikan kamera dan mulai berteriak.
5. Aksi dengan Semangat Revolusi Prancis Sebuah kebuntuan di Arc de Triomphe menyebabkan beberapa demonstran melakukan aksi yang mengingatkan pada masa Revolusi Prancis. Dalam video terlihat pertemuan antara pengunjuk rasa dan polisi antihuru-hara di dekat monumen ikonik menunjukkan seorang pria berlutut dengan membentangkan tangan.
Demonstran lain yang melambaikan dua bendera Prancis bergabung dengaan berdiri di belakang pria yang berlutut. Adegan para demonstran itu mirip lukisan revolusioner klasik Eugene Delacroix, "Liberty Leading the People".
(mas)