Kabin Keluar Asap, Pesawat Melania Trump Putar Balik ke Maryland
A
A
A
MARYLAND - Pesawat Ibu Negara Amerika Serikat (AS) Melania Trump putar balik ke fasilitas militer Joint Base Andrews di Maryland pada hari Rabu setelah muncul asal di kabin. Pesawat mendarat dengan aman, istri Presiden Donald Trump tersebut dilaporkan tak mengalami luka.
Juru bicara First Lady AS, Stephanie Grisham, dalam sebuah pernyataan via email mengatakan bahwa pesawat mengalami "masalah mekanis".
Menurut wartawan Gedung Putih yang berada di pesawat, asap dan bau sesuatu yang terbakar mulai memenuhi kabin sekitar 15 menit setelah lepas landas.
Seorang anggota awak pesawat memberi para penumpang handuk basah untuk menutupi wajah mereka setelah bau tersebut tercium.
Pesawat mendarat dengan selamat tak lama setelah pukul 09.00 pagi. "Semuanya baik-baik saja dan semua orang aman," kata Grisham, yang dilansir Reuters, Kamis (18/10/2018).
Melania Trump, sekretaris kesehatan dan pelayanan manusia Alex Azar dan yang lainnya di dalam penerbangan tersebut dipindahkan ke pesawat kedua.
Pesawat First Lady AS seharusnya mendarat di Philadelphia, tempat Trump dijadwalkan mengunjungi Thomas Jefferson University Hospital dan bertemu dengan keluarga yang terkena dampak penggunaan opioid pranatal sebagai bagian dari kampanye "Be Best"-nya.
Juru bicara First Lady AS, Stephanie Grisham, dalam sebuah pernyataan via email mengatakan bahwa pesawat mengalami "masalah mekanis".
Menurut wartawan Gedung Putih yang berada di pesawat, asap dan bau sesuatu yang terbakar mulai memenuhi kabin sekitar 15 menit setelah lepas landas.
Seorang anggota awak pesawat memberi para penumpang handuk basah untuk menutupi wajah mereka setelah bau tersebut tercium.
Pesawat mendarat dengan selamat tak lama setelah pukul 09.00 pagi. "Semuanya baik-baik saja dan semua orang aman," kata Grisham, yang dilansir Reuters, Kamis (18/10/2018).
Melania Trump, sekretaris kesehatan dan pelayanan manusia Alex Azar dan yang lainnya di dalam penerbangan tersebut dipindahkan ke pesawat kedua.
Pesawat First Lady AS seharusnya mendarat di Philadelphia, tempat Trump dijadwalkan mengunjungi Thomas Jefferson University Hospital dan bertemu dengan keluarga yang terkena dampak penggunaan opioid pranatal sebagai bagian dari kampanye "Be Best"-nya.
(mas)