Rekaman Video Drone Ungkap Keberadaan Suku Misterius di Amazon

Jum'at, 24 Agustus 2018 - 13:29 WIB
Rekaman Video Drone...
Rekaman Video Drone Ungkap Keberadaan Suku Misterius di Amazon
A A A
BRASILIA - Sebuah suku Amazon misterius yang tidak memiliki kontak dengan dunia luar tertangkap rekaman kamera drone untuk pertama kalinya.

Rekaman luar biasa itu menunjukkan apa yang tampak sebagai anggota suku yang tengah berjalan menyeberangi sebuah tempat terbuka di ujung barat Brazil utara. Sosok tersebut berjalan sambil membawa busur dan anak panah. Video tersebut diambil dari sudut mata burung.

Funai, sebuah badan pemerintah Brazil untuk melindungi urusan adat, mengungkapkan bahwa rekaman drone tersebut diambil selama ekspedisi tahun lalu untuk melacak komunitas yang terisolasi. Laporan itu dirilis lebih lama untuk melindungi studi terhadap kelompok tersebut.

Suku yang tertangkap dalam rekaman itu ditemukan di Vale do Javari, salah satu wilayah adat terbesar di Brazil. Wilayah ini terletak di bagian barat daya negara bagian Amazonas. Wilayah ini meliputi 32.990 mil persegi, suatu wilayah yang lebih besar dari seluruh negara Austria.

Evening Standard melaporkan ada 11 kelompok terpencil yang dikonfirmasi di wilayah itu saja, jumlah yang lebih besar dari tempat lain di Brasil.

Meskipun Funai telah mengamati komunitas tertutup selama bertahun-tahun, rekaman drone menandai pertama kalinya mereka dapat mengabadikan mereka di kamera. Mereka telah membuat prediksi tentang etnis dan bahasa suku tetapi belum mengidentifikasi nama mereka.

"Gambar-gambar ini memiliki kekuatan untuk membuat masyarakat dan pemerintah merenungkan pentingnya melindungi kelompok-kelompok ini," kata presiden Funai, Wallace Bastos, seperti dikutip dari Newsweek, Jumat (24/8/2018).

Bruno Pereira, koordinator studi Funai tentang kelompok-kelompok terpencil di daerah itu, mengungkapkan bahwa rekaman itu berguna dalam membantu rekan-rekannya membedah budaya suku.

"Semakin kita tahu tentang cara hidup komunitas yang terisolasi, semakin siap kita untuk melindungi mereka," ujarnya.

Selama bertahun-tahun, badan tersebut telah menemukan 107 suku terasing di Brazil dan meskipun mereka sering mengambil foto dan video dari mereka, sudah lebih dari 30 tahun sejak mereka terakhir melakukan kontak.

Pereira mengatakan kepada Associated Press bahwa alasan suku-suku itu mengisolasi diri mereka dari dunia luar adalah karena pengalaman traumatis masa lalu. Dia mengatakan mereka sadar bahwa kota ada tetapi memilih untuk tinggal di luar kota.

"Jika mereka ingin kontak dengan dunia luar, mereka akan mencari cara untuk berkomunikasi dengan kami," jelas Pereira.

Bulan lalu, anggota terakhir suku Amazon yang bertahan hidup tertangkap kamera tengah melewati hutan hujan Brasil.

The Guardian melaporkan bahwa pria itu telah hidup sendiri selama 22 tahun di negara bagian Rondonia barat Brasil. Dia diyakini berusia 50-an tahun.

Baca Juga: Penampakan Pria Paling Kesepian di Dunia, Suku Terakhir di Amazon
(ian)
Berita Terkait
Agama Warga Negara Brazil...
Agama Warga Negara Brazil dan Persentasenya
Uskup Brazil Mundur...
Uskup Brazil Mundur setelah Rekaman Video Seks Bocor
Sejumlah Fakta Menarik...
Sejumlah Fakta Menarik Legenda Sepakbola Brazil Pele
Neymar Cs Bentangkan...
Neymar Cs Bentangkan Foto Pele Usai Singkirkan Korea Selatan
6 Negara yang Dilewati...
6 Negara yang Dilewati Garis Khatulistiwa, Semuanya Eksotis
Presiden Brazil Akhirnya...
Presiden Brazil Akhirnya Ucapkan Selamat pada Biden
Berita Terkini
Putin Klaim Rusia Rebut...
Putin Klaim Rusia Rebut Kembali Kursk dari Tentara Ukraina
11 menit yang lalu
AS Butuh Rp15.919 Triliun...
AS Butuh Rp15.919 Triliun untuk Memodernisasi Senjata Nuklirnya
1 jam yang lalu
Trump dan Zelensky Bertemu...
Trump dan Zelensky Bertemu selama 15 Menit di Sela-sela Pemakaman Paus Fransikus
2 jam yang lalu
Ledakan Besar Guncang...
Ledakan Besar Guncang Pelabuhan Bandar Abbas di Iran, Apakah Mossad Terlibat?
3 jam yang lalu
3 Negara yang Tak Hadiri...
3 Negara yang Tak Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Mana Saja Itu?
4 jam yang lalu
Jenderal Rusia Tewas...
Jenderal Rusia Tewas dalam Ledakan Bom Mobil, Kremlin Tebar Ancaman
5 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved