Inggris Puji Upaya RI Tangani Korban Gempa Lombok
A
A
A
JAKARTA - Menteri Muda untuk Asia Pasifik Kementerian Luar Negeri Inggris, Mark Field menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemerintah Indonesia atas upayanya dalam membantu warga Inggris yang terkena dampak gempa Lombok.
Berbicara saat menyampaikan pernyataan pers dengan Wakil Menteri Luar Negeri Indonesia, A.M Fachir di Jakarta, Field juga turut mengucapkan ucapan belasungkawa kepada pemerintah dan masyarkat Indonesia atas bencana tersebut.
"Atas nama masyarakat dan pemerintah Inggris, saya menyampaikan ucapan duka cita mendalamm atas bencana gempa yang melanda Lombok. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada pemerintah Indonesia untuk membantu warga Inggris yang menjadi korban gempa Lombok," kata Field pada Selasa (14/8).
Dia lalu menyatakan akan bertolak ke Bali untuk membuka kantor konsulat Inggris di sana. "Saya akan terbang ke Bali untuk membuka kantor konsulat, bersama dengan rekan kami dari Australia di sana," ungkapnya.
Jumlah korban gempa bumi Lombok sendiri, hingga akhir pekan lalu tercatat 387 orang meninggal dunia dengan sebaran Kabupaten Lombok Utara 334 orang, Lombok Barat 30 orang, Lombok Timur 10, Kota Mataram sembilan, Lombok Tengah dua, dan Kota Denpasar dua orang.
Sementara itu, sebanyak 13.688 orang luka-luka. Pengungsi tercatat 387.067 jiwa, tersebar di ribuan titik. Ratusan ribu jiwa pengungsi tersebut tersebar di Kabupaten Lombok Utara 198.846 orang, Kota Mataram 20.343 orang, Lombok Barat 91.372 orang, dan Lombok Timur 76.506 orang.
Berbicara saat menyampaikan pernyataan pers dengan Wakil Menteri Luar Negeri Indonesia, A.M Fachir di Jakarta, Field juga turut mengucapkan ucapan belasungkawa kepada pemerintah dan masyarkat Indonesia atas bencana tersebut.
"Atas nama masyarakat dan pemerintah Inggris, saya menyampaikan ucapan duka cita mendalamm atas bencana gempa yang melanda Lombok. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada pemerintah Indonesia untuk membantu warga Inggris yang menjadi korban gempa Lombok," kata Field pada Selasa (14/8).
Dia lalu menyatakan akan bertolak ke Bali untuk membuka kantor konsulat Inggris di sana. "Saya akan terbang ke Bali untuk membuka kantor konsulat, bersama dengan rekan kami dari Australia di sana," ungkapnya.
Jumlah korban gempa bumi Lombok sendiri, hingga akhir pekan lalu tercatat 387 orang meninggal dunia dengan sebaran Kabupaten Lombok Utara 334 orang, Lombok Barat 30 orang, Lombok Timur 10, Kota Mataram sembilan, Lombok Tengah dua, dan Kota Denpasar dua orang.
Sementara itu, sebanyak 13.688 orang luka-luka. Pengungsi tercatat 387.067 jiwa, tersebar di ribuan titik. Ratusan ribu jiwa pengungsi tersebut tersebar di Kabupaten Lombok Utara 198.846 orang, Kota Mataram 20.343 orang, Lombok Barat 91.372 orang, dan Lombok Timur 76.506 orang.
(esn)