Paket Mencurigakan Ditemukan di Luar Trump Tower

Sabtu, 28 Juli 2018 - 09:22 WIB
Paket Mencurigakan Ditemukan di Luar Trump Tower
Paket Mencurigakan Ditemukan di Luar Trump Tower
A A A
NEW YORK - Pihak kepolisian New York tengah menyelidiki paket mencurigakan yang ditinggalkan di luar Trump Tower di Manhattan, New York. Trump Tower adalah tempat Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump dan keluarganya tinggal sebelum pindah ke Washington.

Tim reaksi cepat dan penjinak bom terlihat di gedung pencakar langi di New York City setelah jam 6 sore waktu setempat.

Dua petugas penegak hukum mengkonfirmasi bahwa empat charger telepon portabel telah ditemukan di seluruh gedung. Paket berisi charger itu menjadi masalah keamanan karena mereka dapat mengandung bahan peledak.

Seorang penjaga gedung telah melihat dua charger dan memberi tahu petugas keamanan di menara, yang kemudian menelepon polisi seperti dikutip dari Washington Examiner, Sabtu (28/7/2018).

Setelah pencarian di kedua tempat, polisi menemukan dua pengisi daya portabel tambahan.

Anjing pelacak tidak dapat mencium bahan peledak di pengisi daya telepon portabel tersebut. Polisi juga belum memberikan informasi apakah perangkat tersebut sengaja ditinggal atau tidak.

Wilayah Fifth Avenue tetap tertutup antara jalan-janal di East 56th dan East 57th.

Secret Service belum mengeluarkan pernyataan yang mengonfirmasi rincian insiden tersebut.

Presiden Trump sendiri saat ini tengah berada di Bedminster, New Jersey, bersama istrinya Melania untuk menghabiskan akhir pekannya.

Administrasi Keamanan Transportasi baru-baru ini mulai memeriksa laptop dan perangkat elektronik genggam secara terpisah dari barang-barang pribadi lainnya ketika melewati keamanan bandara karena kemungkinan barang-barang tersebut dapat mengandung bahan peledak.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6185 seconds (0.1#10.140)