Perawat di Uzbekistan Gunakan Sepeda saat Bertugas

Senin, 19 Februari 2018 - 17:00 WIB
Perawat di Uzbekistan Gunakan Sepeda saat Bertugas
Perawat di Uzbekistan Gunakan Sepeda saat Bertugas
A A A
PARA perawat dan pemadam kebakaran di Uzbekistan akan bertugas dengan sepeda agar layanan mereka lebih efisien. Otoritas kesehatan di Kota Tashkent menyebut layanan itu Vellopatronaj yang akan memungkinkan para perawat dapat menyediakan layanan medis cepat dan berkualitas tinggi kepada warga desa.

Kantor berita nasional Uzbekistan melaporkan, layanan itu terdiri dari 22 sepeda yang diberikan kepada perawat komunitas untuk meningkatkan produktivitas kerja dan memudahkan pekerjaan. Meski ada keuntungan penghematan biaya di balik langkah itu, kantor berita itu menyatakan, "Motivasi utama ialah meningkatkan gaya hidup sehat dalam masyarakat."

Adapun petugas pemadam kebakaran di Uzbekistan Barat di pabrik kimia Uz-Kor di Kyrkkyz telah menggunakan sepeda untuk berpatroli di kompleks seluas 105 hektare tersebut. Kantor berita pemerintah Uzbekistan, Khalq Sozi, menunjukkan foto sepeda dengan dua tabung pemadam kebakaran, satu pengeras suara, satu gulung tali, dan peralatan lain termasuk kotak P3K.

Perawat di Uzbekistan Gunakan Sepeda saat Bertugas


Sang penemu ide tersebut, Letnan Sultanbek Tangirberganov menyatakan, memadamkan api di wilayah itu memerlukan inovasi. Dia menyatakan, sepeda roda dua itu membantu orang sampai di kompleks industri itu dengan cepat. "Teman-teman Letnan Tangirberganov masih memiliki truk pemadam kebakaran jika ada kondisi darurat dalam skala besar, tapi sepeda itu menggantikan para petugas patroli yang biasanya jalan kaki," ungkap laporan portal berita Postda dikutip BBC.

Para pengguna media sosial di Uzbekistan tidak terlalu terkesan dengan langkah tersebut, terutama bagi para petugas kesehatan. "Para perawat miskin menyuruh mereka bersepeda ke tempat pasien dengan obat-obatan, kemudian apa? Apa yang mereka lakukan dengan sepeda itu? Akankah mereka membawanya ke lantai empat atau sembilan," ungkap seorang pengguna Facebook mengomentari langkah pemerintah tersebut.

Pengguna media sosial lainnya menyatakan, "Para pejabat pemerintah lokal telah mendapat mobil Nexia dan para petugas kepolisian dapat mobil Matiz, sementara pekerja medis dapat sepeda." "Para guru akan diberi sepasang sepatu dengan karet murah sehingga mereka dapat berjalan lebih jauh," ujar pengguna media sosial lainnya.

Mobil Nexia dan Matiz Chevrolet dibuat di pabrik GM Uzbekistan, General Motors, di wilayah timur jauh dari negara itu. Mobil-mobil merek Chevrolet dan Ravon umum terlihat di jalanan Uzbekistan. Para pengemudi yang mendapat peluang untuk membeli satu pada 2013 difilmkan saling berdesak-desakan melalui pintu gerbang pusat penjualan di Tashkent.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5541 seconds (0.1#10.140)