Menengok Varyag, Sang Penghancur Kapal Induk Milik Rusia

Selasa, 23 Mei 2017 - 21:11 WIB
Menengok Varyag, Sang...
Menengok Varyag, Sang Penghancur Kapal Induk Milik Rusia
A A A
JAKARTA - Rusia dikenal sebagai salah satu negara dengan kekuatan militer yang kuat dan besar. Negeri Beruang Merah ini dikenal memiliki peralatan militer canggih, dan salah satunya adalah kapal perang Varyag.

Sindonews berkesempatan untuk menengok kapal perang tersebut saat bersandar di pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta. Berdasarkan pantauan Sindonews, kapal perang ini dilengkapi dengan sebuah meriam besar di depan yang merupakan senjata utama.

Selain itu, kapal ini juga dilegkapi dengan sejumlah peluncur roket, dan senapan dengan berbagai ukuran. Menurut keterangan Komandan kapal, Alexei Ulianenkov, kapal perang ini adalah bagian dari armada Pasifik Rusia, dan tugas utama kapal perang ini adalah untuk menghancurkan kapal induk musuh.

"Kapal ini memliki panjang 128 meter, lebar 21 meter, bobot 11 ribu ton, dengan 510 awak kapal. Tugas utama kapal ini adalah untuk menghancurkan kapal induk, dan tentu saja kapal perang musuh lainnya," kata Ulianenkov kepada wartawan pada Selasa (23/5).
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1280 seconds (0.1#10.140)