Sebut Jong-un Orang Gila, Lieberman Dikecam Publik Israel

Minggu, 30 April 2017 - 16:36 WIB
Sebut Jong-un Orang Gila, Lieberman Dikecam Publik Israel
Sebut Jong-un Orang Gila, Lieberman Dikecam Publik Israel
A A A
TEL AVIV - Menteri Pertahanan Israel, Avigdor Lieberman mendapat kecaman dari publik dan Parlemen Israel atas pernyataan terkait pemimpin Korea Utara (Korut), Kim Jong-un. Lieberman menyebut pemimpin Korut, Kim Jong-un sebagai orang gila.
Menurut anggota Parlemen Israel dari Partai Uni Zionis, Shelly Yachimovich, apa yang disampaikan Lieberman hanya mempersulit posisi Israel. Dia mengatakan Israel sudah memiliki cukup banyak musuh, dan tidak memerlukan musuh baru.
"Kami memiliki cukup banyak musuh. Mari fokus pada mereka," kata Yachimovich melalui akun Twitternya, seperti dilansir Fars News pada Minggu (30/4).
Hal senada juga disampaikan oleh mantan Menteri Pertahanan Israel, Moshe Ya'alon. Melalui akun Twitternya, Ya'alon menyebut apa yang disampaikan Lieberman adalah sesuatu hal yang tidak bertanggung jawab.
"Seorang menteri menyampaikan sebuah pernyataan tidak bertanggung jawab mengenai Korut, dan tidak ada Perdana Menteri yang mengendalikan menteri yang mengoceh dan berpura-pura," kicau Ya'alon.
Korut sendiri sebelumnya menyatakan Lieberman adalah sosok yang kotor, dan jahat. Pyongyang kemudian menyebut pernyataan yang dilontarkan Lieberman merupakan bagian dari kampanye kotor Israel untuk menutupi kejahatannya sendiri.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6007 seconds (0.1#10.140)
pixels