Demo Terus Terjadi, Obama Desak Semua Pihak Legowo
A
A
A
WASHINGTON - Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama kembali mendesak semua pihak untuk menerima hasil pemilu AS. Desakan ini kembali datang di tengah masih terus terjadinya demonstrasi yang menolak hasil pemilu, dimana Donald Trump dipastikan menjadi Presiden AS selanjutnya.
Berbicara di hadapan pertemuan veteran AS, Obama mengatakan warga AS saat ini harusnya mengikuti sikap yang diambil oleh para veteran, dan berusaha untuk memperkuat kesatuan bangsa.
"Hari veteran seringkali dirayakan di tengah situasi sulit, dan di tengah upaya untuk mengesampingkan semua perbedaan yang ada di negara kita," kata Obama dalam sambutannya, seperti dilansir Al Arabiya pada Sabtu (12/11).
"Tapi, insting Amerika tidak pernah menemukan isolasi di sudut-sudut yang berlawanan. Ini adalah untuk menemukan kekuatan dalam keyakinan kita bersama, untuk menempa persatuan dari keanekaragaman besar kita, untuk mempertahankan kekuatan dan persatuan, bahkan ketika masa sulit," sambungnya.
Dia menambahkan, sekarang saat pemilu sudah berakhir, warga AS harusnya mencari cara untuk menyatukan padangan dan bukannya memperlebar jarak yang sudah ada.
"Untuk berhubungan kembali satu sama lain dan dengan prinsip-prinsip yang lebih kekal daripada politik sementara, beberapa contoh terbaik kami adalah laki-laki dan perempuan kami, salut atas Hari Veteran," tukasnya.
Berbicara di hadapan pertemuan veteran AS, Obama mengatakan warga AS saat ini harusnya mengikuti sikap yang diambil oleh para veteran, dan berusaha untuk memperkuat kesatuan bangsa.
"Hari veteran seringkali dirayakan di tengah situasi sulit, dan di tengah upaya untuk mengesampingkan semua perbedaan yang ada di negara kita," kata Obama dalam sambutannya, seperti dilansir Al Arabiya pada Sabtu (12/11).
"Tapi, insting Amerika tidak pernah menemukan isolasi di sudut-sudut yang berlawanan. Ini adalah untuk menemukan kekuatan dalam keyakinan kita bersama, untuk menempa persatuan dari keanekaragaman besar kita, untuk mempertahankan kekuatan dan persatuan, bahkan ketika masa sulit," sambungnya.
Dia menambahkan, sekarang saat pemilu sudah berakhir, warga AS harusnya mencari cara untuk menyatukan padangan dan bukannya memperlebar jarak yang sudah ada.
"Untuk berhubungan kembali satu sama lain dan dengan prinsip-prinsip yang lebih kekal daripada politik sementara, beberapa contoh terbaik kami adalah laki-laki dan perempuan kami, salut atas Hari Veteran," tukasnya.
(esn)