Personel SWAT Jadi Pengawas Ujian Masuk Universitas di China

Kamis, 09 Juni 2016 - 16:21 WIB
Personel SWAT Jadi Pengawas...
Personel SWAT Jadi Pengawas Ujian Masuk Universitas di China
A A A
BEIJING - Otoritas kemanan publik China mengirimkan tim Special Weapons and Tactics (SWAT) ke pusat-pusat ujian masuk universitas untuk mencegah dan menangkap pelaku kecurangan. Peserta yang kedapatan melakukan kecurangan saat melakukan ujian akan ditangkap dan terancam kurungan penjara.

Disitat dari laman Reuters, Kamis (9/6/2016), China akan menggelar ujian masuk universitas yang disebut Gaokao pada minggu ini. Ujian ini diikuti sekitar 9,4 juta siswa SMA yang akan bersaing untuk masuk ke sejumlah universitas. Ujian ini akan dilakukan selama dua hari dan digelar serentak di seluruh China. Mata pelajaran yang diujikan adalah bahasa China, matematika, dan bahasa asing.

Tim SWAT akan memberikan langsung kertas ujian kepada peserta dan sedikitnya delapan petugas polisi akan berjaga di sejumlah pusat ujian. Tim SWAT akan menindak siswa yang ketahuan membawa perangkat nirkabel. Mereka juga berhak untuk mengganti pengasuh ujian. Jika dari mereka akan ada yang kedapatan melakukan kecurangan, maka mereka akan dipenjara selama 7 tahun.

Menurut seorang ahli pendidikan abad 21 dari Research Institute China, Xiong Bingqi, China akan terus melawan aksi kecurangan dan penipuan ujian. "Sama sekali tidak diragukan lagi, kecurangan pada ujian Gaokao akan mengurangi kewibawaan ujian dan bahkan dapat mempengaruhi kredibilitas pemerintah. Pemerintah akan mengambil sejumlah langkah untuk mencegah hal itu," katanya.

Sebelumnya, pihak kepolisian China berhasil menangkap 9 orang yang menjual soal ujian palsu di Provinsi Henan. Pihak kepolisian juga telah menangkap puluhan pelaku lainnya di sejumlah tempat.
(ian)
Berita Terkait
Heboh! China Simulasikan...
Heboh! China Simulasikan Penyerangan ke Taiwan Lewat Medsos
Petugas Nakes di China...
Petugas Nakes di China Dilempari Warga
Panggung Spektakuler...
Panggung Spektakuler Perayaan 100 Tahun Partai Komunis China
88 WNA China Sindikat...
88 WNA China Sindikat Server Judi dan Pemerasan Online Ditangkap di Batam
Ribuan Penumpang Padati...
Ribuan Penumpang Padati Stasiun Kereta Hongqiao China pada Perayaan Chunyun
Pidato Presiden Xi Jinping...
Pidato Presiden Xi Jinping dalam Resepsi Hari Nasional China
Berita Terkini
6 Kriteria Paus Baru...
6 Kriteria Paus Baru yang Dipilih dalam Konklaf, Salah Satunya Penyembuh Luka Lama
23 menit yang lalu
Gagal Mendarat di Kapal...
Gagal Mendarat di Kapal Induk AS, Pesawat Tempur Senilai Rp1,2 Triliun Ini Jatuh ke Laut
2 jam yang lalu
Terungkap Alasan Tentara...
Terungkap Alasan Tentara India Kibarkan Bendera Putih
4 jam yang lalu
Setelah Berlaku di Sekolah,...
Setelah Berlaku di Sekolah, Mendagri Prancis Akan Larang Penggunaan Jilbab di Kampus
5 jam yang lalu
3 Negara yang Bisa Membantu...
3 Negara yang Bisa Membantu Pakistan Jika Perang dengan India, Siapa Saja?
6 jam yang lalu
25.000 Penduduk Kota...
25.000 Penduduk Kota Lice di Turki Nge-Fly setelah Polisi Bakar 20 Ton Ganja
7 jam yang lalu
Infografis
J-36 China Diklaim Bisa...
J-36 China Diklaim Bisa Pecundangi Pesawat Pengebom B-21 AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved