Prancis Akui Kirim Tentara ke Suriah

Kamis, 09 Juni 2016 - 17:03 WIB
Prancis Akui Kirim Tentara...
Prancis Akui Kirim Tentara ke Suriah
A A A
PARIS - Seorang sumber di Kementerian Pertahanan Prancis mengakui, bahwa mereka telah mengirimkan tentara ke Suriah. Menurut sumber tersebut, personel militer Prancis itu ditugaskan untuk memberikan nasihat dan pelatihan kepada pemberontak Suriah.

Sumber itu menyatakan, tentara Prancis yang dikirim ke Suriah juga terlibat dalam serangan yang dilancarkan pemeberontak Suriah terhadap ISIS di wilayah Manbij. Namun, sumber itu menyebutkan, bahwa tentara Prancis hanya memberikan arahan dan tidak terlibat langsung dalam pertempuran.

"Serangan di Manbij jelas adalah serangan yangg didukung oleh sejumlah negara, termasuk Prancis dan ini adalah dukungan biasa, kami hanya memberikan nasihat," kata sumber yang berbicara dalam kondisi anonim itu, seperti dilanir Russia Today pada Kamis (9/5).

Manbij adalah kota strategis di Suriah utara yang sampai saat ini masih berada di bawah kendali ISIS. Kota ini adalah jalur yang menghubungkan antara perbatasan Turki-Suriah dengan Raqqa.

Sementara itu, sampai saat ini, Prancis diketahui telah mengirimkan setidaknya 150 tentara ke Suriah. Semua personel militer yang dikirim Prancis ke Suriah ditempatkan di wilayah Kurdi.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9623 seconds (0.1#10.140)