Assad: Aleppo Akan Jadi Kuburan Semua Mimpi Erdogan

Selasa, 07 Juni 2016 - 21:42 WIB
Assad: Aleppo Akan Jadi...
Assad: Aleppo Akan Jadi Kuburan Semua Mimpi Erdogan
A A A
DAMASKUS - Presiden Suriah Bashar al-Assad menyebut, Aleppo akan menjadi kuburan semua ambisi dan impian Presiden Turki Tayyip Erdogan. Assad memang menuding rezim Erdogan terus memberikan dukungan kepada kelompok teroris, dengan harapan Assad akan lengser dari jabatannya.

"Ketika mereka gagal mencapai apa yang mereka ingin, deklarasi terbuka datang pada dukungan untuk terorisme dan penarikan dari kesepakatan menghentikan aksi militer. Kita melihatnya ketika penduduk sipil dan rumah sakit di Aleppo diserang," ucap Assad.

"Rezim fasis Erdogan memusatkan perhatiannya pada Aleppo dan ini adalah harapan terakhir untuk melaksanakan proyeknya. Aleppo akan menjadi sebuah makam di mana semua mimpi dan harapan dari tukang jagal (Erdogan) akan dimakamkan," sambungnya, seperti dilansir Itar-tass pada Selasa (7/6).

Assad, di kesempatan yang sama juga kembali mendesak semua pihak yang terlibat dalam konflik di Suriah untuk meletakkan senjata dan bergabung dengan proses damai.

"Saya menyerukan kepada mereka yang memegang senjata di tangan mereka terlepas dari alasan untuk bergabung dengan proses rekonsiliasi yang sudah dimulai beberapa tahun lalu dan baru-baru ini mendapat dorongan baru," imbuhnya.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5477 seconds (0.1#10.140)