NATO Gunakan Konflik Ukraina untuk Tutupi Masalah Internal

Selasa, 23 Februari 2016 - 16:11 WIB
NATO Gunakan Konflik...
NATO Gunakan Konflik Ukraina untuk Tutupi Masalah Internal
A A A
MOSKOW - NATO berusaha menggunakan konflik Ukraina untuk menutupi konflik yang terjadi dalam tubuh mereka sendiri. Hal itu diutarakan oleh pewakilan tetap Rusia untuk NATO, Alexander Grushko.

Grushko mengatakan, dirinya sudah melakukan perbincangan dengan sejumlah perwakilan untuk NATO. Dari semua perbicangan itu didapat kesimpulan bahwa saat ini memang sedang terjadi gejolak di dalam tubuh NATO, yang membuat organisasi ini mulai mengalami krisisi indentitas.

"Saya sudah banyak berbicara dengan perwakilan sejumlah negara untuk aliansi itu, dan mereka mengaku bahwa peristiwa di Ukraina telah digunakan sebagai sarana untuk mengatasi krisis identitas NATO," kata Grushko, seperti dilansir Russia Today pada Selasa (23/2).

"Bahwa kecepatan di mana NATO berbelok dan menghentikan semua kerjasama praktis dengan Rusia, mengalihkan perhatian perencanaan militer untuk melawan apa yang disebut ancaman dari Timur menunjukkan bahwa aliansi telah mengayuh agenda sendiri dari awal," sambungnya.

Diplomat Rusia itu menuturkan, salah satu faktor yang menyebabkan terjadinya konflik di dalam tubuh NATO adalah kebijakan anti-Rusia yang dianut oleh mereka. Kebijakan ini memancing pedebatan panas di dalam tubuh NATO.

"Upaya yang dilakukan oleh NATO dan mitra-mitranya untuk menggambarkan Rusia sebagai ancaman hanya memperburuk hubungan di dalam aliansi itu," imbuhnya.

NATO Gunakan Konflik Ukraina untuk Tutupi Masalah Internal
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7652 seconds (0.1#10.140)