Korut Uji Bom Hidrogen, Media China Salahkan AS

Jum'at, 08 Januari 2016 - 12:51 WIB
Korut Uji Bom Hidrogen,...
Korut Uji Bom Hidrogen, Media China Salahkan AS
A A A
BEIJING - Media utama China yang dikenal sebagai corong Partai Komunis, Global Times, menyalahkan Amerika Serikat (AS) dan sekutunya, Korea Selatan (Korsel) serta Jepang atas tindakan Korea Utara (Korut) yang menguji coba senjata nuklir jenis bom hidrogen.

Melalui editorialnya, media itu menuduh AS, Korsel dan Jepang mengadopsi “kebijakan bermusuhan” terhadap Korut. Kebijakan ketiga negara itu dianggap membuat perilaku Pyongyang menyimpang dari tatanan global.

Akar penyebab masalah nuklir Korea Utara yang sangat rumit untuk satu hal, rezim Korea Utara telah memilih jalan yang salah untuk keamanan, dan untuk yang lain, AS telah terus-menerus terjebak dalam kebijakan bermusuhan terhadap Korea Utara,” bunyi editorial itu, yang dilansir Jumat (8/1/2016).

Tidak ada harapan untuk mengakhiri teka-teki nuklir Korea Utara jika AS, Korea Selatan dan Jepang tidak mengubah kebijakan mereka terhadap Pyongyang. Semata-mata tergantung pada tekanan Beijing untuk memaksa Korea Utara memberikan rencana nuklirnya adalah ilusi,” lanjut editorial Global Times.

China yang sejatinya sekutu rezim Kim Jong-un, telah mengecam uji coba bom hidrogen Korut yang memicu gempa 5,1 skala richter (SR). Tindakan Korut, menurut China, melanggar resolusi Dewan Keamanan PBB.

Beijing tetap berkomitmen untuk mencapai tujuan denuklirisasi di Semenanjung Korea,” bunyi pernyataan Kementerian Luar Negeri China menyusul pembicaraan telepon antara Menteri Luar Negeri AS dan China.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8019 seconds (0.1#10.140)