Dapat Ancaman Bom, Pesawat Air France Mendarat di Montreal

Selasa, 08 Desember 2015 - 20:22 WIB
Dapat Ancaman Bom, Pesawat...
Dapat Ancaman Bom, Pesawat Air France Mendarat di Montreal
A A A
MONTREAL - Salah satu pesawat milik Maskapai penerbangan Prancis, Air France, melakukan pedaratan darurat di Montreal, Kanada. Langkah itu diambil setelah pesawat yang terbang dari San Francisco, Amerika Serikat (AS) itu mendapat ancaman bom dari orang tak dikenal.

Pesawat Air France dengan nomor penerbangan AF83 dengan tujuan San Francisco menuju Paris, membawa 231 penumpang dan 15 awak. Pesawat itu mendarat darurat di bandara Trudeau, Montreal. Sesaat setelah mendarat, pihak kepolisian pun langsung memeriksa seluruh bagian pesawat tersebut.

"Setelah mendapat ancaman bom dari orang tak dikenal, awak #AF83 memutuskan untuk mendarat di Montreal sebagai tindakan pencegahan menurut peraturan keselamatan. Pesawat mendarat dengan normal," begitu pengumuman yang dituliskan pihak Air France di akun twitter mereka seperti dikutip dari Metro, Selasa (8/12/2015).

Pihak Air France mengatakan penyelidikan akan dilakukan atas ancaman tersebut. Air France pun berjanji akan mengantarkan para penumpang dengan aman ke tempat tujuan mereka.
(ian)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1045 seconds (0.1#10.140)