Diancam Bom, Pengujung Hotel Mewah di Moskow Dievakuasi
A
A
A
MOSKOW - Sekitar 1.000 tamu di hotel Cosmos, yang merupakan salah satu hotel mewah di Moskow, Rusia dikabarkan terpaksa harus dievakuasi. Evakuasi ini dilakukan setelah adanya ancaman bom terhadap hotel tersebut.
"Setelah adanya telepon yang menyebut ada sebuah bom yang ditanam di dalam hotel, evakuasi pengunjung hotel langsung dilakukan. Sekitar 900 orang sudah berhasil dievakuasi sejauh ini," kata salah seorang karyawan hotel yang tidak ingin disebutkan namanya.
Karyawan itu mengatakan, saat ini kepolisian sudah tiba di hotel dan mulai melakukan pencarian. "Dua di bagian dasar dan ruang konser telah diperiksa. Pemeriksaan diperkirakan akan memakan waktu selama tiga jam," sambungnya, seperti dilansir Sputnik pada Minggu (15/11).
Sementara itu, seorang sumber keamanan hotel mengatakan, polisi sudah hampir menyelesaikan pemeriksaan di semua lantai hotel, dan sejauh ini belum ada satupun bahan peledak yang ditemukan.
Pihak kepolisian sendiri menduga bahwa ancaman bom tersebut adalah ancaman palsu. Ancaman itu dilakukan hanya untuk memancing kepanikan, karena saat ini seluruh Eropa sedang dalam kondisi waspada paska serangan Paris.
"Setelah adanya telepon yang menyebut ada sebuah bom yang ditanam di dalam hotel, evakuasi pengunjung hotel langsung dilakukan. Sekitar 900 orang sudah berhasil dievakuasi sejauh ini," kata salah seorang karyawan hotel yang tidak ingin disebutkan namanya.
Karyawan itu mengatakan, saat ini kepolisian sudah tiba di hotel dan mulai melakukan pencarian. "Dua di bagian dasar dan ruang konser telah diperiksa. Pemeriksaan diperkirakan akan memakan waktu selama tiga jam," sambungnya, seperti dilansir Sputnik pada Minggu (15/11).
Sementara itu, seorang sumber keamanan hotel mengatakan, polisi sudah hampir menyelesaikan pemeriksaan di semua lantai hotel, dan sejauh ini belum ada satupun bahan peledak yang ditemukan.
Pihak kepolisian sendiri menduga bahwa ancaman bom tersebut adalah ancaman palsu. Ancaman itu dilakukan hanya untuk memancing kepanikan, karena saat ini seluruh Eropa sedang dalam kondisi waspada paska serangan Paris.
(esn)