Ratu Denmark Akan Sambangi Indonesia

Rabu, 21 Oktober 2015 - 00:37 WIB
Ratu Denmark Akan Sambangi...
Ratu Denmark Akan Sambangi Indonesia
A A A
JAKARTA - Kedutaan Besar Denmark di Jakarta memastikan, bahwa Kepala Negara mereka, yakni Ratu Margrethe II akan mengunjungi Indonesia. Menurut keterangan pihak Kedutaan Besar Denmark, Ratu Margrethe II akan tiba di Jakarta pada Rabu (21/10).

Pihak Kedubes Denmark mengatakan, kunjungan Margrethe II ke Indonesia bisa terbilang bersejarah. Sebab, ini adalah pertama kalinya dalam kurun 65 tahun terakhir Kepala Negara Denmark, yang dijabat oleh Ratu atau Raja melakukan kunjungan ke Indonesia.

"Kami bekerja setahun penuh untuk kunjungan ini. Ini momen bersejarah bagi Denmark, karena pertama kalinya dalam kurun waktu 65 tahun terakhir," bunyi keterangan Kedubes Denmark pada Selasa (20/10).

Menurut pihak Kedubes Denmark, selain ditemani sang suami, Ratu Margrethe II juga akan ditemani oleh dua Menterinya saat melakukan kunjungan ke Jakarta. Sejumlah kerjasama dalam bidang ekonomi dan budaya juga akan diteken dalam kunjungan ini.

Beberapa kerjasama yang akan ditandatangani oleh Ratu Margrethe II dan Presiden Joko Widodo rencananya akan meliputi bidang politik, maritim, energi, transportasi darat dan laut, kultural, pendidikan, dan agrikultur.

"Soal agrikultur akan lebih ke produk susu dan daging. Mungkin akan ada perjanjian untuk membawa ikan dari Indonesia ke pasar internasional. Banyak potensi antara Indonesia dan Denmark di bidang ini," sambung pernyataan itu.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0829 seconds (0.1#10.140)