26 Imigran Hilang di Laut Yunani

Minggu, 20 September 2015 - 16:16 WIB
26 Imigran Hilang di...
26 Imigran Hilang di Laut Yunani
A A A
ATHENA - Sebuah kapal yang membawa sejumlah imigran tenggelam di lepas pantai Pulau Aegean, sebelah timur Pulau Lesbos, Yunani. Akibatnya, sebanyak 26 imigran hilang dan hingga kini belum diketahui nasibnya.

Penjaga pantai Yunani kini tengah mencari 26 imigran yang hilang tersebut. Pihak penjaga pantai Yunani sempat menyatakan, helikopter Lithuania dari instransi patroli perbatasan Eropa, Frontex, melihat dua orang di laut lepas pantai sebelah tenggara Pulau Lesbos pada pagi hari.

Dua kapal penjaga pantai pun langsung menuju lokasi yang disebutkan dan menyelamatkan 20 orang. Para korban mengatakan, jumlah penumpang kapal yang tenggelam seluruhnya adalah 46 orang seperti dikutip dari laman ABC News, Minggu (20/9/2015).

Hingga kini belum ada informasi yang menyebutkan asal dari para imigran yang selamat tersebut. Sebelumnya, pihak penjaga pantai Yunani juga tengah melakukan pencarian di sebelah timur Pulau Lesbos terhadap 12 orang yang hilang setelah sebuah kapal tenggelam pada Sabtu pagi.

Sebelas orang berhasil diselamatkan dalam insiden itu, dimana salah satunya seorang anak perempuan yang kemudian meninggal di rumah sakit. Sedangkan seorang pria diantara korban selamat dirawat di rumah sakit akibat hipotermia. Dua orang lainnya berhasil berenang menuju daratan.

Ratusan ribu pencari suaka, yang sebagian besar adalah pengungsi dari Suriah dan Afghanistan telah tiba di Yunani dari pantai Turki. Mereka menuju Yunani untuk kemudian berangkat menuju wilayah utara Balkan melalui darat, menuju negara makmur di Uni Eropa.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1005 seconds (0.1#10.140)