ISIS Klaim Dalangi Pemboman di Pengadilan Kairo

Kamis, 20 Agustus 2015 - 19:39 WIB
ISIS Klaim Dalangi Pemboman...
ISIS Klaim Dalangi Pemboman di Pengadilan Kairo
A A A
KAIRO - Kelompok yang berafiliasi dengan ISIS mengaku sebagai dalang dari serangan bom mobil yang menghantam gedung pengadilan dan gedung keamanan di Kairo, Mesir. Sebanyak 29 orang terluka akibat serangan itu.

Pernyataan itu dikeluarkan oleh kelompok kemerdekaan Sinai di akun twitter mereka. Mereka mengatakan, pemboman itu adalah balasan atas pelaksanaan eksekusi enam anggotanya karena melakukan serangan di wilayah utara ibukota Mesir pada tahun lalu.

"Biarkan polisi dan tentara, kelompok yahudi, tahu jika kita adalah orang-orang tidak akan pernah lupa untuk membalas dendam," bunyi pernyataan kelompok itu seperti dilansir oleh Reuters, Kamis (20/8/2015).

Beberapa komentar di twitter menunjukan jika aksi pemboman dilakukan di sejumlah titik di ibukota Mesir. Ledakan bom mobil itu sendiri menghasilkan kerusakan yang parah di gedung keamanan. Menurut sumber-sumber keamanan yang mendatangi lokasi ledakan di Shubra al-Khaima dekat Kairo menemukan sisa-sisa kendaraan yang terbakar habis dan sebuah kawah ledakan.

Sebelumnya, pemerintah Mesir pada bulan Mei lalu telah mengeksekusi enam anggota kemerdekaan Sinai yang menyerang tentara di dekat Kairo pada tahun 2014. Orang-orang itu dihukm atas tuduhan termasuk melakukan serangan yang menewaskan dua perwira di desaArab Sharkas, utara Kairo.

Milisi kemerdekaan Sinai telah berikrar setia kepada kelompok ISIS yang telah menguasai sejumlah bagian di Irak dan Suriah. Mereka juga tumbuh di Libya, dan terbukti mampu memberikan perlawanan terhadap militer setempat.
(esn)
Berita Terkait
ISIS Tingkatkan Pertempuran...
ISIS Tingkatkan Pertempuran di Sinai, Rumah Warga Jadi Jebakan Bom
Militan Terkait ISIS...
Militan Terkait ISIS Bunuh 7 Tentara Mesir di Dekat Terusan Suez
Serangan Kelompok Ekstremis...
Serangan Kelompok Ekstremis Tewaskan 11 Tentara Mesir
Militan Pro-ISIS Eksekusi...
Militan Pro-ISIS Eksekusi Pria Kristen Koptik Mesir, Ditembak dari Jarak Dekat
ISIS Tewaskan 11 Tentara...
ISIS Tewaskan 11 Tentara Mesir dan Seribu Personel TNI/Polisi Bubarkan Paksa Demo di Jayapura
Pasca Bom Bunuh Diri...
Pasca Bom Bunuh Diri ISIS-K, Pasukan Taliban Blokade Jalan di Kawasan Bandara Kabul
Berita Terkini
Militer Israel Peringatkan...
Militer Israel Peringatkan Warga Yaman Tinggalkan Daerah Sekitar Bandara Sanaa
58 menit yang lalu
Eks Sandera: Saya Merasa...
Eks Sandera: Saya Merasa Lebih Aman di Tahanan Hamas daripada di Israel
1 jam yang lalu
Apa Rusia Membantu Padamkan...
Apa Rusia Membantu Padamkan Kebakaran Israel?
2 jam yang lalu
Meski Ukraina Tebar...
Meski Ukraina Tebar Ancaman, Siapa yang Datang ke Parade Hari Kemenangan di Moskow?
3 jam yang lalu
5 Fakta Viralnya Foto...
5 Fakta Viralnya Foto AI Donald Trump sebagai Paus, Netizen Sebut Anti Kristus
3 jam yang lalu
Siapa Penn Badgley?...
Siapa Penn Badgley? Aktor Penganut Baha'i yang Selalu Membaca Alquran dan Merenungkan Maknanya
5 jam yang lalu
Infografis
Kapal Bantuan Gaza Dibom...
Kapal Bantuan Gaza Dibom Israel di Perairan Internasional
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved