Terungkap! Ada Pegunungan Es di Pluto

Kamis, 16 Juli 2015 - 10:16 WIB
Terungkap! Ada Pegunungan...
Terungkap! Ada Pegunungan Es di Pluto
A A A
WASHINGTON - Pegunungan es ternyata ada di permukaan Pluto. Keberdaan pegunungan es itu terungkap dari gambar yang direkam pesawat ruang angkasa New Horizon milik NASA yang terbang melintasi Pluto.

Menurut NASA atau Badan Antariksa Amerika Serikat, elevasi pegunungan itu mencapai 3.400 meter atau setinggi Pegunungan Rocky. Para ilmuwan juga tertegun melihat gambar permukaan pluto yang di-close-up tersebut.

NASA menyatakan, temuan ini menunjukkan bahwa Pluto adalah fenomena geologis aktif. ”Mungkin aktif sekarang,” kata John Spencer ilmuwan yang terlibat dalam proyek penyelidikan Pluto.

Para ilmuwan pertama kali melihat petunjuk dari fenomena geologis aktif di Triton, bulan Neptunus yang dilirik oleh pesawat misi ruang angkas, Voyager 2, pada tahun 1980. Saat itu hampir tidak ada kawah yang ditemukan.

”Sekarang kami telah menetapkan fakta bahwa planet-planet yang sangat kecil bisa sangat aktif setelah waktu yang lama dan saya pikir itu akan mengirim banyak ahli geofisika kembali ke papan gambar untuk mencoba dan memahami bagaimana tepatnya Anda melakukannya,” kata kepala peneliti, Alan Stern.

“Batuan dasar yang membuat gunung-gunung itu terbuat dari H20, air es,” ujar Stern, seperti dilansir AFP, Kamis (16/7/2015). Jenis partikel lain dari es yang melimpah di permukaan Pluto terbuat dari nitrogen, metana dan karbon monoksida.

Pesawat ruang angkasa New Horizon, menghabiskan banyak waktu pada Selasa lalu untuk memotret dan mengumpulkan data dari Pluto.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7889 seconds (0.1#10.140)