Virus Mers Landa Korsel, WNI Diminta Waspada

Jum'at, 05 Juni 2015 - 22:59 WIB
Virus Mers Landa Korsel,...
Virus Mers Landa Korsel, WNI Diminta Waspada
A A A
JAKARTA - Kedutaan Besar Indonesia (KBRI) di Seoul, Korea Selatan (Korsel) mengeluarkan imbauan kepada warga negara Indonesia (WNI) yang sedang berada di Negeri K-Pop itu untuk waspada. Imbauan dikeluarkan karena Korsel saat ini tengah dilanda virus Mers.

"Kementerian Kesehatan Korsel sudah menyampaikan secara resmi kepada media, bahwa saat ini Korsel sedang menghadapi kasus virus Mers. Tadi pagi, terdapat dua orang WN Korea yang meninggal dunia, sedangkan puluhan lainnya masih dalam tahap karantina," kata KBRI Seoul dalam sebuah pernyataan tertulis dalam rilis yang diterima Sindonews pada Jumat (5/6/2015).

Dalam pernyataan tersebut, KBRI Seoul berdasarkan arahan dari pemerintah Korsel juga menyampaikan beberapa hal yang harus dilakukan oleh WNI yang saat ini berada atau hendak menuju Korsel sebagai tindakan pencegahan dari pemamparan Mers.

"Kementerian Kesehatan Korea Selatan telah menyampaikan imbauan kepada masyarakat untuk menghindari tempat ramai, menggunakan masker di tempat umum, dan jika mengalami gejala segera ke rumah sakit terdekat," lanjut rilis tersebut.

Namun, walaupun Korsel saat ini tengah dilanda virus mematikan tersebut, KBRI mengatakan belum ada pengumuman resmi dari Seoul soal travel warning bagi warga asing untuk bepergian ke Negeri Gingseng itu. "Kedutaan asing lain juga belum mengeluarkan hal serupa," sambungnya.

"KBRI Seoul juga menghimbau WNI utk lebih berhati-hati dan menaati imbauan yang telah disampaikan Kementerian Kesehatan Korsel," pungkas pihak KBRI.
(esn)
Berita Terkait
Bungkam Korea Selatan...
Bungkam Korea Selatan 2-0, Yordania Melenggang ke Final Piala Asia 2023
10 Mahasiswa Indonesia...
10 Mahasiswa Indonesia Lolos Program Magang di Korea Selatan
Nuansa Khas Korea Selatan...
Nuansa Khas Korea Selatan di Pusat Perbelanjaan
YouTuber Indonesia Bermain...
YouTuber Indonesia Bermain Drama Korea Lunch Box
469 Pekerja Migran Indonesia...
469 Pekerja Migran Indonesia Akan Disalurkan ke Korea Selatan
Wow! Pratama Arhan Jadi...
Wow! Pratama Arhan Jadi Rebutan Klub di Liga Korea Selatan
Berita Terkini
Upacara Pemakaman Paus...
Upacara Pemakaman Paus Fransiskus Paling Sederhana Dibandingkan Pendahulunya
56 menit yang lalu
85 Persen Insiatif Visi...
85 Persen Insiatif Visi 2030 Sudah Tercapai, Akankah Citra Saudi Berubah?
2 jam yang lalu
Putin dan Netanyahu...
Putin dan Netanyahu Absen di Pemakaman Paus Fransiskus, Beijing Tetap Bungkam, Kenapa?
3 jam yang lalu
Darah Akan Banyak Mengalir,...
Darah Akan Banyak Mengalir, Pakistan Siapkan Skenario Kejutan jika Perang dengan India
4 jam yang lalu
Putin Klaim Rusia Rebut...
Putin Klaim Rusia Rebut Kembali Kursk dari Tentara Ukraina
7 jam yang lalu
AS Butuh Rp15.919 Triliun...
AS Butuh Rp15.919 Triliun untuk Memodernisasi Senjata Nuklirnya
8 jam yang lalu
Infografis
Jomblo Waspada! Kesepian...
Jomblo Waspada! Kesepian Picu Penyakit Jantung hingga Diabetes
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved