Protes Eksekusi, Prancis Beri Peringatan Keras pada Indonesia

Sabtu, 25 April 2015 - 15:08 WIB
Protes Eksekusi, Prancis...
Protes Eksekusi, Prancis Beri Peringatan Keras pada Indonesia
A A A
BAKU - Presiden Prancis, Francois Hollande, pada Sabtu (25/4/2015) menyampaikan peringatan keras kepada Indonesia jika warganya, Serge Atlaoui, nekat dieksekusi.

Hollande yang memprotes rencana eksekusi itu menyatakan akan ada konsekuensi jika eksekusi benar-benar dilakukan Indonesia terhadap terpidana mati kasus narkoba tersebut.

"Jika dia dijalankan (dieksekusi), akan ada konsekuensi dengan Perancis dan Eropa, karena kita tidak dapat menerima jenis eksekusi,” kata Hollande kepada wartawan saat berkunjung ke Baku, Azerbaijan.

”Paling tidak, kita akan menarik duta besar kami dari Jakarta,” lanjut Presiden Hollande, seperti dilansir AFP. Tak hanya itu, Hollande juga menyatakan tidak mengunjungi Indonesia untuk beberapa waktu, jika eksekusi itu dilakukan.

Hollande bahkan mengisyaratkan akan menangguhkan kerja sama Prancis dan Indonesia seperti yang pernah dia bahas bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi) selama KTT G20 November lalu.

”Kami akan mengambil tindakan bersama dengan negara-negara yang bersangkutan, Australia dan Brasil untuk memastikan bahwa tidak ada eksekusi,” lanjut Hollande, yang menambahkan bahwa ia akan bertemu Perdana Menteri Australia, Tony Abbott, Senin nanti.

”Kami memahami bahwa Indonesia ingin memerangi perdagangan narkoba, tapi dalam kasus ini, Serge Atlaoui bekerja di laboratorium dan dia tidak membayangkan bahwa ia bisa membuat produk ini (narkoba),” imbuh Hollande.
(mas)
Berita Terkait
Massa Kembali Gelar...
Massa Kembali Gelar Unjuk Rasa di Depan Kedubes Prancis
3 Perusahaan Prancis...
3 Perusahaan Prancis Ini Eksis di Indonesia, Produknya Selalu Jadi Pilihan
Soal Seruan Boikot Produk...
Soal Seruan Boikot Produk di Indonesia, Ini Kata Menteri Prancis
Produk Perancis Diboikot,...
Produk Perancis Diboikot, Ini Tanggapan Danone Indonesia
Indonesia-Prancis Bahas...
Indonesia-Prancis Bahas Kerja Sama Percepatan Transformasi Digital
RI-Prancis Sepakat Kembangkan...
RI-Prancis Sepakat Kembangkan Kerjasama Maritim
Berita Terkini
Paus Fransiskus Wafat...
Paus Fransiskus Wafat usai Sampaikan Pidato Terakhir Serukan Diakhirinya Perang di Gaza
4 jam yang lalu
5 Fakta Fahda binti...
5 Fakta Fahda binti Falah, Istri Raja Salman dan Ibu dari Putra Mahkota Arab Saudi
7 jam yang lalu
Dunia Berduka, Lonceng...
Dunia Berduka, Lonceng Gereja-gereja Berdentang untuk Paus Fransiskus
8 jam yang lalu
Para Pemimpin Timur...
Para Pemimpin Timur Tengah Ungkap Duka Mendalam atas Wafatnya Paus Fransiskus
9 jam yang lalu
Pemukim Israel Culik...
Pemukim Israel Culik 2 Anak Palestina, Mengikat Mereka di Pohon hingga Pingsan
9 jam yang lalu
Benarkah Perusahaan...
Benarkah Perusahaan Satelit China Dukung Houthi Yaman Perangi AS?
10 jam yang lalu
Infografis
Startup Indonesia Ranking...
Startup Indonesia Ranking 6 Dunia, di Atas Jerman dan Prancis
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved