Bom Meledak di Sinai, 3 Tentara Mesir Tewas

Senin, 09 Maret 2015 - 18:21 WIB
Bom Meledak di Sinai, 3 Tentara Mesir Tewas
Bom Meledak di Sinai, 3 Tentara Mesir Tewas
A A A
SINAI - Sebuah serangan bom yang menargetkan tentara Mesir di semenanjung Sinai kembali terjadi. Dalam sebuah ledakan bom yang ditanam di pinggir jalan, setidaknya tiga tentara Negeri Piramida itu tewas.

"Tiga orang tentara tewas, dan satu orang tentara lainnya menderita luka-luka akibat serangan bom pinggir jalan di semenanjung Sinai," ucap sumber keamana Mesir dalam kondisi anomin, seperti dilansir Channel News Asia, Senin (9/3/2015).

Serangan itu terjadi hanya beberapa hari menjelang konferensi investasi yang berlangsung di sebuah resort di Sharm el-Sheikh. Dalam konfrensi itu, pemerintah Mesir sejatinya akan menegaskan bahwa kondisi negara mereka sudah aman dan stabil, dan investor dapat dengan tenang menanam uang mereka di Mesir.

Wilayah Sinai sendiri memang salah satu wilayah paling berbahaya dan paling bergejolak di Mesir. Sinai adalah rumah bagi kelompok Ansar Bayt al-Maqdis, kelompok ekstrimis yang telah mengikrarkan janji setia pada ISIS.

Setidaknya ratusan tentara telah tewas di wilayah Sinai sejak tahun 2013 atau sejak tentara menggulingkan mantan Presiden Mesir, Mohamed Mursi. Presiden Mesir, Abdel Fatah el-Sisi sempat menegaskan akan memusnahkan kelompok teror di wilayah itu, yang membuat konfrontasi tentara dan kelompok ekstrimis semakin sering terjadi.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3230 seconds (0.1#10.140)