Indonesia: Penjajahan Israel pada Palestina tak Bisa Diterima!

Jum'at, 28 November 2014 - 17:35 WIB
Indonesia: Penjajahan Israel pada Palestina tak Bisa Diterima!
Indonesia: Penjajahan Israel pada Palestina tak Bisa Diterima!
A A A
JAKARTA - Pemerintah Indonesia menyatakan penjajahan atau pendudukan Israel terhadap sebagian wilayah Palestina tidak bisa diterima.

Indonesia menilai apa yang dilakukan Israel telah melanggar hukum internasional. Komentar keras itu disampaikan Menteri Luar Negeri Indonesia, Retno Marsudi dalam pidato pembukaan peringatan Hari Solidaritas Palestina di Jakarta, Jumat (28/11/2014).

"Apa yang dilakukan Israel di tanah Palestina yang telah mereka duduki seperti pembangunan permukiman Yahudi, pembangunan tembok pemisah, dan pelanggaran terhadap hak-hak warga Palestina adalah halangan terbesar untuk mencapai kata damai," kata Menlu Retno.

"Hal semacam ini benar-benar tidak bisa diterima!," lanjut dia.

Retno mengecam keras segala praktik penindasan Israel di Palestina. "Kebijakan dan praktik-praktik yang dilakukan Israel, jelas-jelas melanggar hukum internasional dan juga hak asasi manusia," imbuh Retno.

Dia menegaskan, bahwa Indonesia tidak akan berhenti mendukung kemerdekaan Palestina. Indonesia, kata Retno, menjadi negara pertama yang mengakui kemerdekaan Palestina pada tahun 1989.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5109 seconds (0.1#10.140)