Sambangi Jakarta, Kerry Cari Dukungan Lawan ISIS

Senin, 20 Oktober 2014 - 18:38 WIB
Sambangi Jakarta, Kerry Cari Dukungan Lawan ISIS
Sambangi Jakarta, Kerry Cari Dukungan Lawan ISIS
A A A
JAKARTA - Kunjungan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS), John Kerry ke Jakarta ternyata bukan hanya untuk menyaksikan pelatikan Presiden baru Indonesia, Joko Widodo, melainkan juga untuk mencari dukungan melawan ISIS,

Melansir Al Arabiya, Senin (20/10/2014), Kerry dijadwalkan akan melakukan beberapa pertemuan dengan kepala negara dari anggota ASEAN yang turut hadir dalam pelantikan Joko Widodo. Politisi AS itu akan mencoba mendesak ASEAN untuk meningkatkan upaya dalam melawan ISIS.

“Pembicaraan tentang pemberantasan ISIS akan menjadi salah satu agenda utama dalam lawatan Kerry di Indonesia,” ungkap Seorang pejabat senior Departemen Luar Negeri dalam kondisi anonim.

“Beberapa hal yang akan menjadi pembahasan adalah mengenai menghentikan perekrutan anggota ISIS, lalu melindungi masyarakat dari hasutan dari para anggota ISIS yeng bergeriliya di ASEAN, menghentikan pendanaan untuk ISIS dan yang terutama adalah upaya untuk memberantas kelompok radikal itu,” ucapnya.

Selain pencegahan rekruitmen, pejabat tersebut mengatakan pembahasan mengenai upaya untuk mencegah warga negara dari negara-negara ASEAN yang telah bergabung dengan ISIS, untuk kembali ke negaranya masing-masing, yang bisa menjadi ancaman tersediri bagi negara bersangkutan.

Kerry dijadwalkan akan bertemu dengan Perdana Menteri (PM) Malaysia Najib Razak, PM Singapura Lee Hsien Loong, Sultan Brunei Hassanal Bolkiah, Menteri Luar Negeri Filipina Albert del Rosario, dan Presiden baru Indonesia, Joko Widodo untuk membahas hal ini.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3336 seconds (0.1#10.140)