Jerman Harap Hubungan UE dengan Rusia Segera Membaik

Senin, 15 September 2014 - 17:49 WIB
Jerman Harap Hubungan UE dengan Rusia Segera Membaik
Jerman Harap Hubungan UE dengan Rusia Segera Membaik
A A A
BERLIN - Hubungan Rusia dan beberapa negara anggota Uni Eropa (UE) memburuk paska penjatuhan sanksi kepada Negeri Beruang Merah itu. Jerman, sebagai salah satu anggota UE berharap hubungan UE dan Rusia dapat segera membaik, seperti sebelum aksi penjatuhan sanksi.

Melansir Itar-tas, Senin (15/9/2014), hal tersebut disampaikan oleh Wakil Konselor sekaligus Menteri Ekonomi dan Energi Jerman, Sigmar Gabriel. Dirinya berharap semakin baiknya kondisi di Ukraina bisa memicu perbaikan hubungan UE dan Rusia.

“UE membutuhkan Rusia, begitu pula sebaliknya. Kita adalah tetangga, dan hubungan sesama tetangga harusnya berjalan dengan baik,” ucap Gabriele. “Kehidupan bertetangga yang baik akan membawa banyak keuntungan,” imbuhnya.

Menurut Gabriel, hubungan baik antara UE dan Rusia bukan hanya berdampak bagi perkembangan di Eropa, melainkan juga dunia internasional. “Kita bisa ambil contoh konflik di Irak dan Suriah, akan sangat baik bila UE dapat bekerjasama dengan Rusia untuk bersama-sama membantu kedua negara itu menyelesaikan konflik,” jelas Gabriel.

Namun, dirinya juga menegaskan, bahwa sanksi kepada Rusia memang perlu dilakukan. Dalam pandangannya, sanksi kepada Rusia diharapkan dapat mengubah sikap Moskow mengenai perkembangan di Ukraina.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4014 seconds (0.1#10.140)