40 pengunjuk rasa film pelecehan nabi ditangkap

Senin, 24 September 2012 - 11:13 WIB
40 pengunjuk rasa film pelecehan nabi ditangkap
40 pengunjuk rasa film pelecehan nabi ditangkap
A A A
Sindonews.com – Polisi Yunani menangkap 40 pengunjuk rasa yang terlibat bentrok dalam aksi protes publikasi film “Innocence of Muslims.”

Seperti diberitakan RIA Novosti, Senin (24/9/2012) bentrok antara polisi dan sekira 600 orang pengunjuk rasa pecah di depan gedung konsulat Amerika Serikat (AS) di Ibu Kota Athena, Yunani, Minggu 23 September, kemarin.

Aksi protes yang awalanya berlangung damai kemudian menjadi ricuh saat mereka mencoba menerobos pintu masuk kedutaan AS di Yunani. Sementara, polisi yang mencoba menghalangi aksi para pengunjuk rasa tak luput dari lemparan botol. Usai bentrok sebanyak, 40 orang pengunjuk rasa akhirnya ditangkap oleh pihak kepolisian.

Guna membubarkan aksi mereka, petugas kepolisian terpaksa menyemprotkan gas air mata ke arah pengunjuk rasa yang memprotes publikasi film yang diproduseri oleh warga AS Nakoula Basseley Nakoula.

Sebelumnya, Pemerintah AS telah berupaya membendung kemarahan umat muslim melalui iklan TV dan kampanye lewat Facebook. Pekan lalu pemerintah AS telah menghabiskan dana USD70.000 untuk mengiklankan tayangan dimana Presiden AS, Barack Obama dan Menteri Luar Negerinya, Hillary Clinton menentang film anti-islam tersebut.
(aww)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4823 seconds (0.1#10.140)