Menlu Retno: Tak Ada WNI Meninggal dalam Gempa Taiwan

Selasa, 09 Februari 2016 - 14:20 WIB
Menlu Retno: Tak Ada WNI Meninggal dalam Gempa Taiwan
Menlu Retno: Tak Ada WNI Meninggal dalam Gempa Taiwan
A A A
JAKARTA - Pemerintah Indonesia memastikan tidak ada Warga Negara Indonesia (WNI) yang meninggal dalam gempa bumi 6,4 SR di Kota Tainan, Taiwan. Hal itu disampaikan Menteri Luar Negeri; Retno Marsudi.

Menlu Retno mengatakan, Kementerian Luar Negeri telah menyisir ke sejumlah Rumah Sakit di Taiwan dan tidak ada korban meninggal asal Indonesia.

”KDEI (Kantor Dagang dan Ekonomi Indonesia) telah melakukan penyisiran di delapan rumah sakit di Tainan. Tidak ada korban WNI meninggal," ujar Retno, dalam siaran persnya, Selasa (9/2/2016).

Menurut Retno, akibat gempa yang merobohkan sejumlah gedung tinggi di Kota Tainan, Taiwan, sekitar tujuh WNI mengalami luka ringan. Semuanya telah mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit setempat.

Menlu Retno menambahkan, bahwa seluruh WNI yang dirawat itu telah dipulangkan ke kediaman masing-masing.

”Penyisiran dan koordinasi masih akan dilanjutkan,” katanya.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3511 seconds (0.1#10.140)