Apakah Raja Salman Raja Terakhir Arab Saudi? Melihat Tanda Kiamat yang Sudah Mulai Bermunculan

Jum'at, 19 Agustus 2022 - 14:23 WIB
loading...
Apakah Raja Salman Raja...
Raja Salman bin Abdul Aziz al-Saud. Foto/Independent
A A A
JAKARTA - Raja Salman bin Abdul Aziz al-Saud merupakan raja ketujuh kerajaan Arab Saudi yang telah berkuasa sejak tahun 2015 lalu menggantikan Raja Abdullah bin Abdul-Aziz yang telah wafat.

Sejauh ini Raja Salman telah memerintah negeri yang terkenal akan persediaan minyaknya. Arab Saudi memang dikenal memiliki 20 % cadangan minyak mentah yang membuatnya menjadi salah satu yang terbesar di dunia.

Melansir dari The Muslim 500, Raja Salman juga merupakan kepala jaringan dakwah Muslim misionaris yang paling luas di dunia, yang mempromosikan merek Islam Salafi. Dia juga sempat mengumumkan untuk Memerangi Ideologi Ekstremis (GCCEI) dalam upacara peresmian yang dihadiri oleh mantan Presiden AS Donald Trump selama pidatonya.

Sebelumnya sang raja Arab ini sempat menjabat sebagai Gubernur Provinsi Riyadh pada 1955-1960 dan 1963-2011. Kla itu dia sukses menjadikan Riyadh yang sebelumnya hanya kota kecil berkembang pesat dengan melakukan proyek modal dan investasi asing serta meningkatkan hubungan ekonomi politik dengan barat.



Selama ini Raja Salman memang terbilang sukses dalam memajukan Arab Saudi. Namun apakah benar bahwa dia akan menjadi raja terakhir ? Melihat dari beberapa fenomena yang terjadi belakangan ini yang berkaitan dengan hari kiamat.

Beberapa fenomena ini juga terjadi di Arab Saudi yang menandakan bahwa akhir zaman semakin dekat. Beberapa diantaranya seperti mulai hijaunya dataran Arab, terdapat banyak gedung-gedung tinggi dan munculnya hujan salju.

Dilansir dari The National, Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman mengumumkan pembentukan Yayasan Inisiatif Hijau. Hal ini merupakan bagian dari visi 2030 kerajaan untuk membentuk kembali ekonominya, menempatkan dirinya di pusat upaya regional untuk memenuhi target internasional pada proyek-proyek lingkungan.

Arab Saudi yang mulai menghijau ini sempat dijelaskan dalam shahih Bukhari dimana Arab akan menjadi wilayah yang subur.

Saat ini juga banyak terdapat gedung-gedung tinggi. Dalam Sahih Bukhari, Jilid 1: buku 2: 47 menjelaskan bahwa "Para gembala yang telanjang, melarat, bertelanjang kaki akan berlomba-lomba membangun gedung-gedung tinggi".
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
85 Persen Insiatif Visi...
85 Persen Insiatif Visi 2030 Sudah Tercapai, Akankah Citra Saudi Berubah?
5 Fakta Pangeran Al...
5 Fakta Pangeran Al Waleed, Sleeping Prince yang Sudah Koma 19 Tahun
Trump Tawari Arab Saudi...
Trump Tawari Arab Saudi Paket Senjata Senilai Lebih dari Rp1.684 Triliun
Kisah Pangeran Arab...
Kisah Pangeran Arab Saudi Koma 20 Tahun: Sleeping Prince Ultah Ke-36 tapi Tak Kunjung Bangun
Terungkap! Sheikh Zayed...
Terungkap! Sheikh Zayed Pernah Ragukan AS Akan Lindungi Pemimpin Arab saat Krisis
7 Fakta Imam Masjidilharam...
7 Fakta Imam Masjidilharam As Sudais, Sosok yang Buat Pernyataan Kontroversial soal Gaza
Putin akan Gelar Pertemuan...
Putin akan Gelar Pertemuan Puncak Khusus Rusia-Arab Tahun Ini
Berhasil Bebaskan Kursk,...
Berhasil Bebaskan Kursk, Rusia Akhirnya Akui Kerahkan Tentara Korut dalam Perang Lawan Ukraina
Presiden Filipina Marcos...
Presiden Filipina Marcos Jr Teken UU Pemakaman Islam, RS Dilarang Tahan Jenazah Muslim
Rekomendasi
Bimbim Slank Tegar Makamkan...
Bimbim Slank Tegar Makamkan Bunda Iffet di Tempat Peristirahatan Terakhir
Purnawirawan TNI Tuntut...
Purnawirawan TNI Tuntut Penggantian Wapres Gibran, Ini Kata Ganjar Pranowo
Jangan Remehkan Mobil...
Jangan Remehkan Mobil Polisi Jepang Ternyata Segini Kecepatannya
Berita Terkini
Mengapa Paus Fransiskus...
Mengapa Paus Fransiskus Tidak Dimakamkan di Vatikan?
44 menit yang lalu
Mobil Tabrak Kerumunan...
Mobil Tabrak Kerumunan Warga di Festival Hari Lapu Lapu di Vancouver
1 jam yang lalu
Perempuan yang Klaim...
Perempuan yang Klaim Jadi Budak Seks Pangeran Andrew dan Epstein Tewas Bunuh Diri
2 jam yang lalu
Viral, Profesor Ini...
Viral, Profesor Ini Gunakan Drone untuk Cegah Mahasiswa Menyontek selama Ujian
2 jam yang lalu
Apa Sebenarnya Tugas...
Apa Sebenarnya Tugas Seorang Paus di Negara Terkecil di Dunia? Ternyata Ada 7
3 jam yang lalu
Presiden Palestina Mahmoud...
Presiden Palestina Mahmoud Abbas Tunjuk Calon Penggantinya setelah Berkuasa 21 Tahun
4 jam yang lalu
Infografis
5 Dampak yang Terjadi...
5 Dampak yang Terjadi Jika Israel Senggol Wilayah Arab Saudi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved