Pangeran Charles Jelaskan Soal Koper Berisi Uang Tunai dari Syeikh Qatar

Senin, 27 Juni 2022 - 21:24 WIB
loading...
Pangeran Charles Jelaskan...
Pewaris takhta Inggris Pangeran Charles. Foto/REUTERS
A A A
LONDON - Pewaris takhta Inggris Pangeran Charles mengatakan pada Minggu (26/6/2022) bahwa sumbangan uang tunai untuk amal dari mantan perdana menteri Qatar mengikuti semua "proses yang benar."

Menyusul laporan di media Inggris bahwa Pangeran Wales menerima koper berisi uang tunai sebagai sumbangan amal dari Sheikh Hamad bin Jassim bin Jaber Al-Thani, Clarence House mengeluarkan pernyataan.

“Sumbangan amal yang diterima dari Sheikh Hamad bin Jassim segera diteruskan ke salah satu badan amal pangeran, yang menjalankan pemerintahan yang sesuai dan telah meyakinkan kami bahwa semua proses yang benar telah diikuti,” ujar pernyataan Clarence House.



The Sunday Times melaporkan tiga bundel uang tunai diberikan sebagai sumbangan amal dari Sheikh Hamad kepada Pangeran Wales.

“Tiga lot, yang berjumlah €3 juta atau USD3,16 juta, diserahkan kepada Pangeran Charles secara pribadi antara 2011 dan 2015,” ungkap laporan surat kabar itu.



Menurut laporan itu, Sheikh Hamad (62) memberi sang pangeran hadiah €1 juta yang dikemas ke dalam tas pembawa dari department store mewah Fortnum & Mason.

Dana Amal Pangeran Wales (PWCF) menerima pembayaran tersebut, menurut laporan itu, termasuk entitas yang membiayai proyek-proyek pribadi pangeran dan tanah pedesaannya di Skotlandia.



Pedoman keluarga kerajaan Inggris tidak menguraikan aturan untuk sumbangan uang tunai.

Namun, anggota keluarga kerajaan dapat menerima cek uang sebagai pelindung, atau atas nama, badan amal yang terkait dengan mereka.

(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Emir Qatar Tiba di Moskow,...
Emir Qatar Tiba di Moskow, Bertemu Putin Bahas Ukraina dan Timur Tengah
Qatar Siap Menengahi...
Qatar Siap Menengahi Konflik Rusia dan Ukraina
MA Inggris Putuskan...
MA Inggris Putuskan Wanita Adalah Perempuan dari Lahir, Pukulan Telak bagi LGBT
Profil Sayyida Ahad...
Profil Sayyida Ahad binti Abdullah, Istri Raja Oman yang Menginspirasi Perempuan Arab
Profil Sheikha Jawaher,...
Profil Sheikha Jawaher, Istri Pertama Emir Qatar yang Pernah Serukan Boikot Haji ke Makkah
Profil 3 Istri Emir...
Profil 3 Istri Emir Qatar Tamim bin Hamad Al-Thani, Salah Satunya Pernah Serukan Boikot Haji
Filsuf Oxford Ini Ungkap...
Filsuf Oxford Ini Ungkap Kematian Bukanlah Akhir, tapi Ada Akhirat setelah Kematian
Rudal China Bisa Tenggelamkan...
Rudal China Bisa Tenggelamkan Seluruh Armada Kapal Induk AS Hanya dalam 20 Menit
Foto Bocah Gaza Kehilangan...
Foto Bocah Gaza Kehilangan 2 Tangan Menangkan Penghargaan World Press Photo 2025
Rekomendasi
2 Pati TNI Angkatan...
2 Pati TNI Angkatan Udara Pensiun, Nomor 1 Jebolan AAU 1988
Kemenag Target Indeks...
Kemenag Target Indeks Kepuasan Jemaah Haji 2025 Naik, Plt. Irjen: Layani Seperti Orang Tua Sendiri
Misi Kemanusiaan Kementerian...
Misi Kemanusiaan Kementerian HAM di Nduga: Rekonsiliasi dan Perdamaian Solusi Masalah Papua
Berita Terkini
Pangeran Arab Saudi...
Pangeran Arab Saudi Temui Khamenei untuk Pertama Kalinya, Sampaikan Surat Raja Salman
28 menit yang lalu
Militer Israel Akan...
Militer Israel Akan Duduki Wilayah Gaza, Lebanon, dan Suriah Tanpa Batas Waktu
51 menit yang lalu
Rusia: Jerman Terlibat...
Rusia: Jerman Terlibat Perang Jika Ukraina Gunakan Rudal Taurus!
1 jam yang lalu
Emir Qatar Tiba di Moskow,...
Emir Qatar Tiba di Moskow, Bertemu Putin Bahas Ukraina dan Timur Tengah
10 jam yang lalu
Uni Eropa Tegaskan Barat...
Uni Eropa Tegaskan Barat Tidak Ada Lagi, AS Bukan Mitra Terpenting
11 jam yang lalu
Balas Perang Tarif Trump,...
Balas Perang Tarif Trump, Presiden China Xi Jinping Galang Kekuatan di ASEAN
12 jam yang lalu
Infografis
Negara NATO yang Halangi...
Negara NATO yang Halangi Kemenangan Israel dari Palestina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved