Awan Jamur Muncul di Dekat Chernobyl, Putin Dikira Jajal Senjata Nuklir

Selasa, 23 Juni 2020 - 21:13 WIB
loading...
Awan Jamur Muncul di...
Awan raksasa berbentuk jamur muncul di langit Kiev di dekat Chernobyl, Ukraina. Fenomena langka ini memicu kepanikan warga setempat. Foto/CEN/MNS.gov.ua
A A A
KIEV - Sebuah awan raksasa berbentuk jamur muncul di langit Kiev, di dekat Chernobyl , Ukraina. Pemandangan ini memicu kepanikan publik setempat karena Chernobyl merupakan lokasi bencana nuklir terburuk dunia tahun 1986.

Jarak Kiev dengan bekas lokasi bencana nuklir itu hanya 60 mil. Kendati demikian, para pejabat Ukraina mengatakan kepada penduduk agar tidak panik.

Munculnya awan raksasa berbentuk jamur itu memicu sebagian penduduk setempat berspekulasi bahwa Presiden Rusia Vladimir Putin telah menguji senjata nuklir. Sebagian warga lainnya khawatir bahwa itu adalah objek terbang tak dikenal atau UFO.

"Apakah Putin sedang menguji senjata nuklir baru?," tulis warga Kiev, Maxim Volokh, di media sosial. Warga lainnya, Mariya Pulyak bertanya; "Apakah itu UFO?"

Namun, awan berbentuk jamur itu sejatinya adalah fenomena cuaca yang terjadi secara alami.

Gambar dramatis menunjukkan awan raksasa muncul mengejutkan di langit biru di atas Kiev. Layanan Darurat Negara Ukraina kemudian berbagi foto dengan keterangan yang berbunyi;"Akui saja, siapa yang takut?".

Menurut para pejabat, tidak ada alasan untuk panik karena awan yang tidak biasa adalah fenomena langka yang dikenal sebagai awan landasan sehingga tidak ada alasan untuk khawatir. (Baca: Pemerintah Trump Pertimbangkan Uji Coba Bom Nuklir AS )

"Kami telah memiliki jenis awan sebelum di atas Kiev Oblast, Ternopil Oblast dan Vinnitsa," kata salah satu pejabat Layanan Darurat Negara Ukraina, seperti dikutip dari Daily Mirror, Selasa (23/6/2020).

Awan landasan, juga disebut cumulonimbus incus, adalah awan cumulonimbus yang telah mencapai stabilitas stratosfer dan telah membentuk karakteristik rata, bentuk landasan-atas.

Awan ini biasanya tidak bergerak, tidak peduli seberapa kuat angin, dan lambat laun menghilang. Jika sering muncul menandakan akan ada badai yang akan datang.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Terkonfirmasi! Kim Jong-un...
Terkonfirmasi! Kim Jong-un Kerahkan Tentara Korut ke Rusia untuk Perang Melawan Ukraina
Seteru Memanas, Menteri...
Seteru Memanas, Menteri Pakistan Ancam Serang India dengan Senjata Nuklir
Putin Berulang Kali...
Putin Berulang Kali Mengibuli Banyak Presiden AS, Korban Terbarunya Adalah Trump
Rusia Tangkap Agen Intelijen...
Rusia Tangkap Agen Intelijen Ukraina yang Meledakkan Bom Mobil Jenderal Kepercayaan Putin
Antisipasi Invasi Musuh...
Antisipasi Invasi Musuh Bebuyutan, Negara Tetangga Rusia Ingin Membentuk Tentara Terkuat
Terungkap, Putra Wakil...
Terungkap, Putra Wakil Bos CIA Tewas dalam Perang Dukung Rusia Melawan Ukraina
Jenderal Senior Rusia...
Jenderal Senior Rusia Dihabisi dengan Bom Mobil, Trump: Ini Masalah Besar!
Ledakan Dahsyat Hancurkan...
Ledakan Dahsyat Hancurkan Pelabuhan Bandar Abbas, Bagaimana Nasib 385 WNI di Iran?
Israel Makin Brutal!...
Israel Makin Brutal! Korban Tewas Warga Gaza Tembus 52.200 Orang
Rekomendasi
Teaser Nissan Elgrand...
Teaser Nissan Elgrand Generasi Keempat Beredar
15 Negara Bakal Dapat...
15 Negara Bakal Dapat Negosiasi Istimewa dari AS, Bagaimana Indonesia?
Bank Dunia Membunyikan...
Bank Dunia Membunyikan Alarm Soal Jeratan Utang di Negara Berkembang, Termasuk RI?
Berita Terkini
Ledakan Dahsyat Pelabuhan...
Ledakan Dahsyat Pelabuhan Iran Tewaskan 40 Orang dan 1.242 Luka, Ini Respons Khamenei
1 jam yang lalu
Arab Saudi dan Qatar...
Arab Saudi dan Qatar Umumkan Akan Lunasi Utang Suriah Rp252,8 Miliar
2 jam yang lalu
Citra Satelit Ungkap...
Citra Satelit Ungkap Kemajuan Mencengangkan Proyek NEOM Mohammed bin Salman Senilai Rp8.418 Triliun
2 jam yang lalu
Di Ambang Perang dengan...
Di Ambang Perang dengan Pakistan, Kapal Perang India Tembakkan Rudal BrahMos
3 jam yang lalu
Terkonfirmasi! Kim Jong-un...
Terkonfirmasi! Kim Jong-un Kerahkan Tentara Korut ke Rusia untuk Perang Melawan Ukraina
3 jam yang lalu
Seteru Memanas, Menteri...
Seteru Memanas, Menteri Pakistan Ancam Serang India dengan Senjata Nuklir
4 jam yang lalu
Infografis
Trump Bela Putin, Tepis...
Trump Bela Putin, Tepis Klaim Rusia Tolak Gencatan Senjata
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved