Telepon Pertama Menhan Rusia dan AS sejak Perang Ukraina, Ini Isinya

Sabtu, 14 Mei 2022 - 08:15 WIB
loading...
Telepon Pertama Menhan Rusia dan AS sejak Perang Ukraina, Ini Isinya
Konvoi pasukan pro-Rusia bergerak di sepanjang jalan di kota Mariupol. Foto/REUTERS
A A A
MOSKOW - Menteri Pertahanan (Menhan) Amerika Serikat (AS) Lloyd Austin dan Menhan Rusia Sergei Shoigu melakukan panggilan telepon pertama mereka sejak dimulainya operasi Moskow di Ukraina pada akhir Februari.

Berita itu dikonfirmasi oleh kedua belah pihak pada Jumat (13/5/2022).

“Austin telah menyerukan gencatan senjata segera di Ukraina,” ungkap Sekretaris Pers Pentagon John Kirby.



Menurut sekretaris pers, Austin juga “menekankan pentingnya menjaga jalur komunikasi” setelah hampir tiga bulan tanpa kontak dengan menhan Rusia.



Kementerian Pertahanan (Kemhan) Rusia pada Jumat mengkonfirmasi panggilan telepon tersebut.



Kemhan Rusia mencatat keduanya membahas masalah keamanan internasional, termasuk tetapi tidak terbatas pada situasi di Ukraina.

Rusia menyerang negara tetangga pada 24 Februari, menyusul kegagalan Ukraina mengimplementasikan persyaratan perjanjian Minsk, yang ditandatangani pada 2014, dan pengakuan Moskow atas republik Donbass di Donetsk dan Lugansk.

Protokol Minsk yang ditengahi Jerman dan Perancis dirancang untuk memberikan status khusus kepada daerah-daerah yang memisahkan diri di dalam negara Ukraina.

Kremlin sejak itu menuntut agar Ukraina secara resmi menyatakan dirinya sebagai negara netral yang tidak akan pernah bergabung dengan blok militer NATO yang dipimpin AS.

Kiev menegaskan serangan Rusia benar-benar tidak beralasan dan membantah klaim pihaknya berencana merebut kembali kedua republik dengan paksa.

(sya)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1723 seconds (0.1#10.140)