Iran: Kapal AS akan Dihancurkan Jika Masuki Teluk Persia

Kamis, 23 April 2020 - 21:19 WIB
loading...
Iran: Kapal AS akan...
Pemimpin Garda Revolusi Iran (IRGC), Hossein Salami mengatakan, Teheran akan menghancurkan kapal perang AS memasuki Teluk Persia dan mengancam keamanan Iran. Foto/Reuters
A A A
TEHERAN - Pemimpin Garda Revolusi Iran (IRGC), Hossein Salami mengatakan, Teheran akan menghancurkan kapal perang Amerika Serikat (AS) memasuki Teluk Persia dan mengancam keamanan Iran. Ini adalah respon atas ancaman yang dilontarkan Presiden AS, Donald Trump.

Trump melipatgandakan ancaman terhadap kapal-kapal perang Iran yang bermanuver terlalu dekat dengan kapal-kapal perang Amerika. Setelah memerintahkan Angkatan Laut Amerika menembak kapal-kapal Teheran, kini sang presiden minta agar kapal-kapal tersebut ditenggelamkan.

Salami menuturkan, dia telah merintahkan pasukan Iran untuk menghancurkan setiap kapal perang AS yang memberikan ancaman, bukan hanya pada kapal perang, tapi juga kapal komersil Iran di Teluk Persia.

"Saya telah memerintahkan pasukan Angkatan Laut kami untuk menghancurkan pasukan Amerika di Teluk Persia yang mengancam keamanan kapal militer atau non-militer Iran. Keamanan Teluk Persia adalah bagian dari prioritas strategis Iran," ucap Salami, seperti dilansir Reuters pada Kamis (23/4/2020).

Dia kemudian menegaskann bahwa Iran benar-benar serius dalam menjaga keamanan, bukan hanya negara, tapi juga kawasan di sekitarnya, termasuk di dalamnya Teluk Persia dari ancaman yang datang dari luar.

"Saya mengatakan kepada Amerika bahwa kita benar-benar bertekad dan serius dalam membela keamanan nasional kita, perbatasan air kita, keselamatan pengiriman kita, dan pasukan keamanan kita, dan kita akan menanggapi dengan tegas sabotase apa pun," kata Salami."Orang Amerika telah merasan kekuatan kami di masa lalu dan harus belajar darinya," tukasnya.
(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Tingkat Persetujuan...
Tingkat Persetujuan Publik terhadap Trump Anjlok ke Level Terendah, Rakyat AS Marah
Perbandingan Pangkalan...
Perbandingan Pangkalan Militer AS vs China di Dunia, Bagai Langit dan Bumi?
Profil Victor Gao, Analis...
Profil Victor Gao, Analis yang Sebut China Bisa Hidup 5.000 Tahun Lagi Meski Ditekan AS
Kremlin: Eropa Menginginkan...
Kremlin: Eropa Menginginkan Perang, Bukan Perundingan!
Terungkap! Sheikh Zayed...
Terungkap! Sheikh Zayed Pernah Ragukan AS Akan Lindungi Pemimpin Arab saat Krisis
Vietnam Hendak Beli...
Vietnam Hendak Beli 24 Jet Tempur F-16 AS, Hubungan dengan Rusia Bisa Tamat dan China Bakal Marah
Tegang di Langit Indo-Pasifik,...
Tegang di Langit Indo-Pasifik, Jet Tempur China Kejar Pesawat AS Dekat Kapal Induk
Kelompok Militan Bunuh...
Kelompok Militan Bunuh 26 Turis di Kashmir India, Pakistan Kena Getahnya
Biodata 3 Istri Emir...
Biodata 3 Istri Emir Qatar Sheikh Tamim, Dikenal Anggun dan Berpengaruh
Rekomendasi
Miss Indonesia Monica...
Miss Indonesia Monica Kezia Sembiring akan Bawa Isu Air Bersih di Miss World 2025
Tim Beautifities Menjadi...
Tim Beautifities Menjadi Jutawan Baru di Family 100 MNCTV, Bawa Pulang Total Hadiah 62 Juta Rupiah
Roy Suryo Nilai Bukti...
Roy Suryo Nilai Bukti yang Diajukan JPU di Kasus Isa Zega Tidak Jelas
Berita Terkini
Presiden Otoritas Palestina...
Presiden Otoritas Palestina Mahmoud Abbas Sebut Hamas Anak-anak Jalang
24 menit yang lalu
Rusia Tak Menuntut Pemecatan...
Rusia Tak Menuntut Pemecatan Zelensky, Apa Alasannya?
1 jam yang lalu
Polisi Kashmir Ungkap...
Polisi Kashmir Ungkap Para Tersangka Serangan Pahalgam
2 jam yang lalu
10 Paus Gereja Katolik...
10 Paus Gereja Katolik yang Hidup Sezaman dengan Nabi Muhammad
3 jam yang lalu
Siapa Pelaku Pembantaian...
Siapa Pelaku Pembantaian Turis Hindu di Kashmir?
3 jam yang lalu
3 Kota Judi di Kamboja...
3 Kota Judi di Kamboja yang Telan Puluhan Korban Warga Negara Indonesia
4 jam yang lalu
Infografis
Perbandingan Pangkalan...
Perbandingan Pangkalan Militer AS vs China di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved