Pesawat Pembom Nuklir AS Dekati China, Bisa Picu Perang

Kamis, 21 Mei 2020 - 07:27 WIB
loading...
Pesawat Pembom Nuklir...
Pesawat pembom B-1B Lancer Amerika Serikat. Foto/ US Air Force Photo/Airman 1st Class Jacob Skovo/Handout via REUTERS
A A A
BEIJING - Militer Amerika Serikat (AS) telah menerbangkan pesawat pembom B-1B Lancer yang mampu membawa bom nuklir ke sebuah perairan di dekat China . Pengamat militer Beijing berpendapat manuver Washington ini bisa memicu perang di tengah ketegangan kedua negara yang semakin memanas.

Dalam pengumumannya di Twitter, Angkatan Udara Pasifik AS mengatakan pesawat pembom B-1B melakukan misi di Laut China Selatan, hanya beberapa hari setelah menjalani latihan dengan Angkatan Laut Amerika di dekat Hawaii. "(Guna) menunjukkan kredibilitas Angkatan Udara AS untuk mengatasi lingkungan keamanan yang beragam dan tidak pasti," bunyi pengumuman tersebut yang dilansir South China Morning Post,20 Mei 2020.

Militer Washington tidak merinci kapan penerbangan pesawat pembom berkemampuan nuklir itu berlangsung dan berapa jumlah pesawat yang dikerahkan. Pengumuman itu sudah dirilis Selasa lalu.

Beijing dan Washington masih terkunci dalam perang kata-kata terkait penanganan krisis Covid-19 dan asal-usul virus yang telah menewaskan lebih dari 329.000 orang dan menginfeksi lebih 5 juta orang di seluruh dunia. (Baca: AS Kerahkan 2 Pembom Nuklir usai Kapal Perangnya Diusir China )

Kedua negara sebelumnya juga bersitegang terkait sejumlah isu, termasuk jurnalisme, perdagangan, teknologi, dan militer.

Pada 1 Mei lalu, Angkatan Udara AS mengerahkan empat pesawat pembom B-1B dan sekitar 200 penerbang dari Texas ke Pangkalan Angkatan Udara Andersen di Guam. Misinya adalah untuk mendukung Angkatan Udara Pasifik AS dan untuk melakukan pelatihan dan operasi dengan negara-negara sekutu dan mitra Amerika.

Li Jie, seorang spesialis militer yang berbasis di Beijing, mengatakan penyebaran pesawat pembom nuklir itu menunjukkan bahwa AS berusaha untuk menjaga pencegahan strategis, di mana Angkatan Udara Amerika telah melakukan 11 penerbangan pada bulan Maret dan 13 penerbangan pada bulan April di atas Selat Taiwan dan Laut China Selatan.

“Jelas, para pembuat keputusan di Pentagon sedang mencoba menggunakan pembom sebagai alat baru dalam pencegahan strategisnya terhadap China. Kami akan melihat gangguan B-1 yang intensif ke wilayah udara di Selat Taiwan dan Laut China Selatan pada bulan Mei," kata Li.

Dia mencatat bahwa segera setelah pengerahan ke Guam, dua pesawat pembom B-1B terbang di atas Laut China Timur dan juga terbang di atas perairan lepas pantai timur laut Taiwan pada 6 Mei yang katanya merupakan indikasi kepada Taiwan bahwa AS belum memberikan pengaruh militernya di wilayah tersebut.

Pada 29 April, Angkatan Udara AS mengirim dua B-1B Lancers untuk penerbangan bolak-balik 32 jam di atas Laut China Selatan. Pesawat itu merotasi pesawat pembom B-1, B-2 dan B-52.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Trump Puji Presiden...
Trump Puji Presiden Suriah: Pria yang Menarik dan Tangguh
Ini Respons Huawei atas...
Ini Respons Huawei atas Tuduhan Suap pada Parlemen Eropa
Iran Terbuka untuk Pembatasan...
Iran Terbuka untuk Pembatasan Pengayaan Uranium Sementara
Bertemu Putra Mahkota...
Bertemu Putra Mahkota Arab Saudi, Trump akan Cabut Semua Sanksi AS pada Suriah
Arab Saudi Teken Kesepakatan...
Arab Saudi Teken Kesepakatan Lebih dari Rp4.982 Triliun dengan AS
Di Arab Saudi, Trump...
Di Arab Saudi, Trump Tegaskan Warga Gaza Berhak Dapat Masa Depan yang Jauh Lebih Baik
Bawa Permen Ganja dari...
Bawa Permen Ganja dari Thailand, Pebasket AS Ditangkap Polisi
AS dan Indonesia Gelar...
AS dan Indonesia Gelar Misi Investigasi Cari Anggota Militer Amerika yang Hilang Saat PD II
Artis Hollywood dan...
Artis Hollywood dan Tokoh Film Dunia Ramai-Ramai Kecam Genosida Israel di Gaza
Rekomendasi
KAI Gandeng Jerman Percepat...
KAI Gandeng Jerman Percepat Digitalisasi dan Transportasi Hijau
48 Tahun Jadi Kampus...
48 Tahun Jadi Kampus Unggulan di Indonesa, UWKS Telah Luluskan 48.000 Sarjana
3 Ayat Terakhir Surat...
3 Ayat Terakhir Surat Al Baqarah Beserta Arab, Latin dan Manfaatnya
Berita Terkini
Perbandingan Jumlah...
Perbandingan Jumlah Umat Muslim di Pakistan Vs India
Ini Cara Unik Pangeran...
Ini Cara Unik Pangeran MBS Menyenangkan Donald Trump
Trump Puji Presiden...
Trump Puji Presiden Suriah: Pria yang Menarik dan Tangguh
Agama Penduduk Kashmir...
Agama Penduduk Kashmir dan Persentasenya
Pakistan dan India Bertukar...
Pakistan dan India Bertukar Tahanan di Perbatasan, Siapa yang Dibebaskan?
Tahun Lalu Kepalanya...
Tahun Lalu Kepalanya Dihargai Rp165 Miliar oleh AS, Kini Justru Berjabat Tangan dengan Trump
Infografis
AS Mulai Bagikan Info...
AS Mulai Bagikan Info Intel Ruang Angkasa Sensitif China-Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved